Puput Novel Penyanyi Senior yang Kerap Dinilai Miliki Paras Awet Muda Meninggal Dunia
Instagram/puputnovel_
Selebriti

Puput Novel dikabarkan meninggal dunia pada hari ini, Minggu (8/9).Ia mengembuskan napas terakhirnya di usia ke-50 tahun yang sontak membuat banyak kalangan terkejut.

WowKeren - Kabar duka kembali datang dari kalangan selebriti. Penyanyi senior Puput Novel meninggal dunia pada hari ini, Minggu (8/9). Ia mengembuskan napas terakhirnya pukul 18.24 WIB.

Hal itu dikonfirmasi langsung oleh manajemen artis Puput Novel. Pihaknya menyebutkan pula bahwa sang penyanyi yang kerap dinilai miliki paras awet muda itu meninggal di usia 50 tahun.

”Telah meninggal dunia, Artis Cantik dan Baik Hati, Mbak Puput Novel, hari Minggu jam 18.24 WIB dalam usia 50 tahun,” ucap pihak manajemen. Hanya saja sejauh ini, penyebab dari meninggalnya sang artis belum diketahui pasti.


Jika ditelisik dari laman Instagram Puput Novel sendiri, sekitar sebulan yang lalu ia sempat bagikan konten. Dalam video ini, Puput Novel tampak asyik berbelanja kebutuhan rumah tangga.

Sementara itu, netter yang mengetahui kabar duka tersebut sontak terkejut sekaligus ungkap belasungkawa. Mereka berharap Puput Novel berpulang dengan tenang di sisiNya.

Innalillahi Wa ‘ innailaihi Ro’jiun ‘ turut berduka cita ‘ selamat jalan mbak piput ‘ masa kecilku ‘ banyak diisi dg mbak tampil di TVRI kala itu . Rest in love [sic!],” komentar seorang netter. “RIP.. terima kasih sudah menemani saya disaat saya kecil dulu. Damai bahagia di Surga [sic!],” sahut yang lain. “Innailaihi wa innailaihi rojiun.... Penyanyi di zaman saya th 90 an ... Blom menikah dia [sic!],” timpal lainnya.

Innalillahi wa inna ilaihi rajiun ,ya Allah pdhl terakhir liat eksis dan awet muda bgt [sic!],” tambah yang lain. “Innalillahi wainna ilaihi roji'un. Semoga almarhumah husnul khotimah. Aamiin. Artis idola zaman aku masih bocilll banget. Anak 90-an pasti tahu ini [sic!],” seloroh lainnya. “Sangat awet muda,50 tahun masih cantik,tapi namanya Takdir tidak ada yang tahu [sic!],” imbuh netter yang lain lagi.

(wk/devi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait