
El Rumi dan Syifa Hadju kompak pamer kemesraan selama liburan di luar negeri. Keduanya juga fokus nikmati liburan saat netter bandingkan kebersamaan mereka dengan Rizky Nazar dan Dosma Hazenbosch.
- Ria Susilo Wardhani
- Selasa, 31 Desember 2024 - 13:39 WIB
WowKeren - El Rumi baru-baru ini unggah foto spesial saat liburan ke luar negeri bersama Syifa Hadju. Tak dipungkiri, El isyaratkan sikap bucin pada Syifa.
"Cause weβre leaving on a jetplanee," ujar El. "ππ," balas Syifa malu-malu.
Sementara itu, Syifa juga ternyata mengunggah foto tak kalah uwu. Dalam foto itu, El tampak nemplok manja pada Syifa sebagai bukti kebucinannya. Ia tak ragu menunjukkan perasaannya meski saat itu sedang ada kawan-kawan lainnya.
Kebersamaan El dan Syifa ini tak urung bikin fans heboh. Netter pun berharap Syifa juga ikut posting foto bareng El di halaman utama alih-alih IG Story.
"Ayo Cip kmu juga post atuh,biar tenggelam yg lg heboh ππ," seru netter. "Always happy Cipakuuuπ," seru netter. "Aduh-aduh bucin, bahagia terus ya," ujar netter.
Sebelumnya, momen liburan El dan Syifa ini juga dibandingkan dengan sesi liburan Rizky Nazar dan Dosma Hazenbosch. Rupanya, netter menyentil Rizky kalah telak karena cuma liburan biasa dengan Dosma di Indonesia.
"Eh btw yg ini di Bali , tapi cipel LG di parisπ," seru netter. "Yg lg di menara Eiffel sambil pacalan mah gak peduliii~~~πππ," tutur netter.
"Wkwk yang nyalahin syifa π udah bagus syifa g ngumbar2 aib mantannya , walaupun mantannya sendiri yg terciduk trus sama selingkuhan nyaπ," kata netter. "Sbnrnya ga akan banyak yg ngehujat andaikan dia dan org2 di sekitarnya ngga menggiring opini. Ada sobat emaknya dulu ikutan bales komen netijen katanya semoga Syifa berubah sifatnya biar laki2 nyaman. Padahal dulu Syifa sempet bantuin anak si Tante itu buat jd guest star di Chanel YouTube nya. Kek what??? Disaat Syifa dan org2 dekatnya diem2 aja, bahkan asisten cipa kalo live ditanya baikan mana iky ato El selalu dijawab sama baiknya. Nah seiring berjalannya waktu keluar cidukan2 si dosky ini jd kita yg dulu baca tuh komen jadi nanya balik kan "ooh sifat kayak dosma gini Tah yg bikin iky nyaman2x hahahaha ngakak puas banget," tutur netter.
Sebelumnya, Rizky buka suara soal kisah cinta Syifa dan El Rumi. Berusaha jadi mantan yang baik, Rizky justru berikan support buat Syifa.
"Ya, bagus kalau sudah ada pasangan baru, karena Syifa juga butuh support dari seorang laki-laki," kata Rizky. "Kalau sudah ada pasangan ya bagus aku juga senang mendengarnya. Enggak benar itu (hubungan dengan Syifa Hadju renggang). Kami berdua baik kok, semua baik-baik saja sampai saat ini. Gue senang sekarang melihat Syifa karena sudah ada sosok laki-laki lain. Karena ya itu tadi, dia butuh support dari seorang laki-laki, jadi gue sangat senang melihat Syifa yang sekarang."
(wk/riaw)