Kabar Lee Chan Hyuk AKMU Pacari Ha Ji Soo usai Putus dari Lee Sae Rom Ditanggapi YG
Naver
Selebriti

Menurut laporan pada 23 Januari, Lee Chan Hyuk dan Ha Ji Soo sudah berpacaran selama lebih dari setahun. Seorang informan di industri hiburan mengungkap mereka berpacaran secara alami

WowKeren - Lee Chan Hyuk belum lama ini dikabarkan putus dari Lee Sae Rom mantan member fromis_9. Meskipun informasi putus ini tidak dikonfirmasi agensi, member AKMU (Akdong Musician) itu dikabarkan sedang berpacaran dengan aktris Ha Ji Soo.

Menurut laporan media setempat pada 23 Januari, Chan Hyuk dan Ji Soo sudah berpacaran selama lebih dari setahun. Seorang informan di industri hiburan mengungkap, "Mereka berpacaran secara alami, menghabiskan waktu bersama tanpa menyadari apa yang dipikirkan orang lain."

Chan Hyuk dan Ji Soo bertemu saat bekerja sama dalam album pertama grup proyek "leechanhyukvideo", yang dirilis pada Juni 2023. Proyek ini merupakan album yang terdiri dari

12 lagu remake yang diaransemen oleh Chan Hyuk sendiri. Ji Soo terpilih sebagai pemeran utama wanita dalam video musik untuk lagu utama "Dance". Dalam video musik tersebut, sang aktris dan Chan Hyuk ditampilkan sebagai sepasang kekasih.

Keduanya berlarian di padang rumput yang luas, menikmati kebebasan mereka, dan menari bersama. Adegan pasangan itu menciptakan suasana yang alami dan segar, seperti pasangan sungguhan. Setelah syuting itu, keduanya sepertinya benar-benar mulai berpacaran.


Kabar hubungan asmara Chan Hyuk dan Ji Soo ini langsung ditanggapi oleh YG Entertainment selaku agensi AKMU. Lewat media setempat, agensi hanya memberikan jawaban singkat, "Kami tidak bisa mengonfirmasi kehidupan pribadinya."

Di sisi lain, Chan Hyuk sebelumnya dikabarkan menjalin hubungan asmara dengan Sae Rom. Duo ini pertama kali memicu rumor kencan pada Oktober 2022 ketika penggemar yang jeli melihat mereka berkencan di sebuah studio seni. Detektif media sosial juga memperhatikan pasangan itu mengunggah foto dari lokasi yang sama, memicu spekulasi tentang hubungan mereka.

Pada saat itu, agensi Chan Hyuk menanggapi dengan pernyataan yang disusun dengan hati-hati: "Ini termasuk dalam kehidupan pribadi artis, sehingga sulit untuk diverifikasi." Sedangkan, agensi Sae Rom saat itu, Pledis Entertainment memutuskan tetap bungkam.

Menurut orang dalam, pasangan itu terus berkencan setelah laporan awal, tetapi mengakhiri hubungan mereka sekitar tahun lalu. Mengingat tidak ada pihak yang secara resmi mengonfirmasi hubungan mereka, perwakilan tetap bungkam tentang perpisahan itu.

Sementara itu, Chan Hyuk menjadi terkenal sebagai salah satu dari duo saudara kandung AKMU bersama saudara perempuannya Lee Su Hyun. Sejak debut mereka pada 2014, duo ini telah menghasilkan banyak hits. Chan Hyuk memulai karier solonya pada tahun 2022.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait