Zaskia Sungkar Ungkap Kuasa Allah Bantu Pertemukan dengan Bayi Cantik Humaira
Instagram/zaskiasungkar15
Selebriti

Zaskia Sungkar dikabarkan mengadopsi bayi perempuan bernama Humaira. Kini, Zaskia buka-bukaan soal perasaannya setelah bertemu Humaira dan menjadi ibu dari bayi cantik itu.

WowKeren - Beberapa waktu lalu, Zaskia Sungkar dan Irwansyah diterpa dugaan mengadopsi bayi perempuan seperti halnya Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Setelah kabar itu terkuak, Zaskia kemudian perlihatkan wajah bayi cantik yang bernama Humaira.

"MasyaAllah Tabarakallah , Love of my life Semoga Allah jaga U’iidzuka bikalimaatillaahit taammati min kulli syaithaanin, wa haammatin, wa min kulii ‘ainin laammah. Allaahumma baarik fiihi, wa laa tadhurrah. Aku berlindung dengan kalimat-kalimat Allah yang sempurna dari godaan setan, binatang beracun, dan dari pengaruh ‘ain yang buruk," tulis Zaskia saat pamer momen spesial dirinya bersama Humaira.

Setelah sekian lama bungkam, kakak Shireen Sungkar ini akhirnya buka-bukaan soal perasaannya menjadi ibu bagi Humaira. Ia mengaku deg-degan dan menyebut pertemuannya dengan Humaira ini berkat kuasa Tuhan.

"Kita dipertemukan sama Humaira saja itu kan Allah yang mempertemukan kita. Artinya tanggung jawabnya lebih besar dan jujur kita deg-degan banget," seru Zaskia pada awak media di Jakarta Selatan baru-baru ini. "Ini amanah yang gede banget dari Allah. Jadi ya kayak Abinya baca Al-Qur'an dengan harapan semoga Allah bisa menjaga Humaira."

Diakui Zaskia, ia berharap bisa menjadi orangtua yang baik buat Humaira. "Oh ya masyaallah. Ya PR besar sih sebenarnya buat aku, buat Abinya, ini kan amanah yang luar biasa yang Allah kasih, mudah-mudahan kita bisa jadi orang tua yang baik," terang Zaskia alias Kia.


Kia juga sempat spill kondisi Humaira yang tumbuh menjadi bayi menggemaskan. Dari segi fisik, Humaira juga terlihat lebih gemuk dan sehat.

"Alhamdulillah duduknya sudah bagus, semoga Allah terus jaga. Terus sudah makin berisi juga, makin gemuk, makannya mulai lahap, giginya sudah tumbuh dua di bawah," kata Kia.

Bukan hanya Kia yang bahagia, Shireen sang adik ikut senang dengan hadirnya Humaira. Ia tak lupa mendoakan keponakan barunya itu bisa memiliki kehidupan yang bahagia.

"Kita juga nggak prediksi bakalan ada keluarga baru, masyaallah tabarakallah banget. Alhamdulillah, doain aja mudah-mudahan Allah permudah, perjalanannya masih panjang, semuanya doain aja," kata Shireen. "Lihat baby pasti senang banget, senanglah kayak punya anak lagi di rumah."

Shireen juga beber respon anak-anak terhadap keponakan baru mereka. Shireen mengaku jika anak-anak dan anggota keluarga lainnya juga antusias menyambut sosok Humaira. Shireen tak lupa mendoakan agar segala sesuatunya dimudahkan.

"Happy banget masyaallah karena anak-anak udah pada gede kan, nggak gede banget sih cuma udah nggak bayi lagi. Happy banget ada keluarga baru, doain aja," terang Shireen. "Anak-anak senang-senang aja ya, sering cariin Humaira juga, ya doain ajalah ya, doain aja yang terbaik. Semoga dimudahkan segala jalannya."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Berita Terkait