
Ini kata Mulan soal reaksi Dhani ketika harapannya ingin kembali memiliki anak perempuan belum terkabul.
- Tim WowKeren
- Senin, 15 Februari 2016 - 20:33 WIB
WowKeren - Mulan Jameela yang kini tengah hamil mengungkap jenis kelamin calon bayinya dan Ahmad Dhani. Rupanya, ini berbeda dengan harapan Dhani yang menginginkan anak perempuan.
Diungkap Mulan, dirinya sedang mengandung calon anak laki-laki. Ini membuat kehamilannya tak semudah saat mengandung Safeea Ahmad.
"Kandunganku sudah 5 bulan, sudah kelihatan jenis kelaminnya," seru Mulan. "Kalau dulu hamil Fea nggak ada masalah, nah karena hamil ini berbeda jenis kelaminnya jadi pinggang sering sakit."
Mantan rekan duet Maia Estianty ini menambahkan kalau Dhani tak keberatan soal jenis kelamin calon anak kedua mereka. Bahkan Dhani sudah siapkan nama untuk calon bayinya.
"Mas Dhani memang pengen perempuan, tapi kalau dapat laki-laki nggak apa-apa," seru Mulan. "Mas Dhani juga sudah siapkan nama untuk anak laki-laki dan perempuan. Kata dokter aku juga masih bisa hamil lagi, jadi kalau mau anak perempuan lagi masih bisa diusahakan."
(wk/)