
Seperti ini reaksi Yang Hyun Suk ketika mendengar lagu yang diciptakan Black Pink untuknya.
- Tim WowKeren
- Kamis, 17 November 2016 - 09:51 WIB
WowKeren - Black Pink baru saja menerima penghargaan pertama sebagai grup rookie di Asia Artist Awards 2016 yang berlangsung Rabu (16/11) malam kemarin. Tak hanya tampil di acara awards, Black Pink belakangan juga menambah jadwal promosi dengan mulai hadir di sejumlah program TV.
Salah satunya adalah di "Weekly Idol" di mana Lisa cs buka-bukaan soal debut di bawah YG Entertainment. Bukan cuma itu, Black Pink juga mengungkapkan bahwa mereka punya lagu yang dibuat khusus untuk bos YG, Yang Hyun Suk.
Jisoo mengaku, dirinya maupun para member lain sering menyanyikan lagu tersebut, khususnya ketika ada Yang Hyun Suk. Tetapi sayang, reaksi Yang Hyun Suk tak terduga dan malah bikin kesal.
Terang saja kesal, para member menyebut bahwa bos YG justru mengabaikan mereka sambil tertawa setelah mendengar Black Pink menyanyikan lagu untuknya. "Kami punya lagu yang kami nyanyikan ketika beliau datang. Saat kami menyanyikannya, beliau tertawa lalu pergi, mengabaikan kami," ujar Jisoo.
(wk/)