
Dhani mengunggah foto bersama Anies dan Mulan yang langsung jadi sorotan netizen.
- Tim WowKeren
- Selasa, 17 Oktober 2017 - 11:42 WIB
WowKeren - Ahmad Dhani ikut memberikan ucapan selamat atas pelantikan Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022. Ia hadir di acara pelantikan yang digelar di Balai Kota Jakarta, Senin (16/10).
Dhani mengenakan kemeja putih dan mengajak istrinya Mulan Jameela. "Selamat Gubernur baru @aniesbaswedan #IGADP," tulis Dhani.
Tak lama, foto Dhani dan Mulan bersama Anies itu langsung jadi banjir komentar. Netter dibuat gagal fokus lantaran Mulan terlalu nempel pada Gubernur Anies yang bukan suaminya.
"Selamat Bpk Anies Baswedan.. tapi itu kenapa si mahbun nempel bener, pdhl Pakde Dani aja sedikit renggang," tulis netizen via akun admin_igtainment. "Hati"bu wakub suaminya tar di embat ma mak kunti muljambret,tuh mulai mepet lagi si kunti aih perih liatnya," ujar netizen mengingatkan istri Anies, Fery Farhati Ganis.
"Kalau dilihat dari foto ini,, kenapa aku merasa kalau teh Mulan justru lebih dekat ke pak Anies. Serasa teh Mulan Yg sbg mendampingi/sbg istri pak Anies Yg sedang foto sama seorang fans yg kagum terhadap pak Anies seperti Ahmad Dhani.. lihat deh ga ada jarak, justru ADP terlihat lbh jauh Dari pak Anies," kata netizen. "Liat itu mulan nempel ke anis,malah Dhani ada jarak,istri gub yg baru ya," celetuk netizen.
(wk/)