Cincin di foto kebaya Sophia Latjuba berikut ini sukses mencuri perhatian netizen. Intip fotonya!
- Tim WowKeren
- Kamis, 01 Maret 2018 - 23:07 WIB
WowKeren - Sophia Latjuba kembali mengunggah foto yang mencuri perhatian netizen di akun Instagramnya. Pada Kamis (1/3), Sophia mengunggah fotonya mengenakan kebaya berwarna putih.
Dalam foto tersebut, artis yang santer digosipkan putus dengan Ariel NOAH ini tampil cantik nan elegan. Sophia terlihat anggun dengan riasan wajah sederhana dan kebaya tersebut.
Sayangnya, artis berusia 47 tahun ini tak menjelaskan dalam rangka apa ia mengenakan kebaya itu. Sophia juga tak menuliskan caption apapun di foto yang diunggahnya ini.
Yang menarik, netizen justru salfok (salah fokus) dengan sosok di belakang Sophia. Rupanya seseorang yang berdiri di belakang Sophia mengenakan banyak cincin di jarinya.
Netizen pun heboh membahas cincin yang dikenakan orang tersebut. Apalagi orang itu tampak mengenakan cincin dengan batu akik besar di setiap jarinya.
"Salfok Batu Akik di belakang," komentar akun @kusxxx. "Duh elah itu cincin, wkwk," komentar akun @adhityaindraxxx. "Cincin sereeem," komentar akun @shociccxxx.
(wk/)