
Menggandeng musisi dari lintas genre, lagu-lagu hits milik Elton pun akan dinyanyikan ulang dalam versi baru.
- Tim WowKeren
- Jumat, 16 Maret 2018 - 14:29 WIB
WowKeren - Musisi legendaris Elton John baru saja mengumumkan proyek album terbarunya yang bertajuk "Logic". Dalam album ini, Elton juga menyebut bahwa ia akan berkolaborasi dengan sejumlah musisi dari berbagai genre musik.
Tak main-main, penyanyi berusia 70 tahun tersebut melibatkan nama-nama musisi besar dalam album ini. Sebut saja Coldplay, Lady GaGa, Pink, Miley Cyrus, Ed Sheeran, Sam Smith, The Killers, Florence & The Machine, hingga Logic.
Karena menggandeng musisi dari lintas genre, lagu-lagu hits milik Elton pun akan dinyanyikan ulang dalam versi baru. Seperti "We All Fall In Love", "Candle In The Wind" dan "Your Song".
"Ini merupakan sebuah kehormatan besar saat seorang seniman mencintai lagumu dan meluangkan waktu juga usaha untuk menyanyikannya kembali," kata Elton dilansir NME pada Jumat (16/3).
Lebih lanjut, penyanyi asal Inggris tersebut juga mengungkapkan kebahagiannya saat para musisi lain mau menambahkan ciri khas mereka masing-masing dalam album ini. Ia pun merasa sangat bersyukur dan berterima kasih.
"Sebagai penulis lagu, Bennie (Taupin) dan aku sendiri merasa sangat bahagia ketika para musisi yang kami kagumi mau menambahkan ciri khas mereka dalam 'Revamp'. Kami bersyukur dan berterima kasih," lanjut Elton.
Sementara itu, "Revamp" sendiri akan resmi dirilis pada 6 April mendatang. Album ini akan berisi 13 lagu yang masing-masing merupakan hasil kolaborasinya dengan musisi yang berbeda.
Di sisi lain, Elton sempat mengumumkan bahwa ia akan pensiun setelah melangsungkan tur di 300 tempat yang baru dimulai pada September mendatang. Musisi kondang tersebut mengaku ingin lebih fokus pada keluarganya dan menjalani masa tuanya dengan tenang.
(wk/)