Hyelim Eks Wonder Girls Ungkap Rahasia Berprestasi di Kampus dan Kesulitan Jadi Penerjemah
Twitter
Selebriti

Hyelim pamerkan nilai sempurnanya selama belajar di Universitas Hankuk for Foreign Studies.

WowKeren - Saat ketiga mantan member Wonder Girls lainnya memilih untuk menyibukkan diri di menjadi solois di dunia hiburan, Hyelim memilih jalan yang berbeda. Usai bubarnya grup besutan JYP Entertainment tersebut, Hyelim memilih untuk fokus memulai kuliahnya di Hankuk University for Foreign Studies.

Lewat program "Problematic Man" kemarin (17/7), Hyelim mengungkap alasannya memilih untuk mendalami hal untuk menjadi penerjemah bahasa asing. "Dari semua pekerjaan individu yang aku lakukan, itu semua berhubungan dengan bahasa, Inggris maupun Tiongkok. Karena aku melakukan pekerjaan sepert itu, aku mengetahui apa kekuranganku," kata Hyelim.

"Aku berlangganan koran bahasa Inggris dan membaca apa kabar terbaru setiap harinya. Meski kampus jauh dari tempat tinggalku, aku pergi ke kafe dekat di sana dan belajar TOEIC," ujarnya ketika ditanya soal persiapan kuliah. "Aku belum dapat tawaran wawancara (saat itu) tapi aku ingin mendapatkan energi bagus dari sekolahnya, jadi aku berjalan-jalan disana seolah aku sudah menjadi siswa disana."


Meski sempat mendapat hujatan netter karena sering memamerkan kegiatan sibuknya di kampus, nilai yang diterima Hyelim terbilang cukup tinggi. Ia mendapatkan A+ hampir dari semua kelas yang ia datangi.

"Instannya, saat aku baca buku filosofi, meski bahasa Korea itu sulit. Itu rasanya seperti membaca buku sejarah dalam bahasa Tiongkok," curhatnya. "Jadi aku baca, menyimpulkannya, dan mengulang prosesnya sampai kesimpulannya semakin pendek". Ia juga mengatakan lebih senang mencatat dengan tulisan tangan daripada mengetik karena dapat membantunya dalam menghafal.

Setelah berkuliah di kampus impian selama 2 tahun ini, Hyelim sempat mendapatkan pekerjaan pertama. Ia ditunjuk untuk menerjemahkan buku "Anne Frank: The Diary of a Young Girl". Ia mengungkap kesulitannya ketika mendapatkan pekerjaan untuk menerjemahkan sebuah buku.

"Aku melakukan yang terbaik untuk menerjemahkan dari satu kata ke kata lain, karena aku ingin mencoba untuk mempertahankan pandangan penulis aslinya sebisa mungkin," jelas idol kelahiran tahun 1992 ini. "Meskipun begitu, aku juga mencoba membuat pandangan dari pembaca, jadi sulit rasanya untuk mengekspresikan hal dengan sempurna". Wah keren banget ya Hyelim..

(wk/alif)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait