Acara 'Hyori's Bed and Breakfast' Tenar, Warga Korea Memilih Pindah Ke Desa
Netizenbuzz
TV

Sejak ditayangkan setahun lalu, acara Hyori's Homestay mendorong orang-orang Korea untuk pindah ke desa, khususnya pulau Jeju.

WowKeren - Dianggap memiliki konsep berbeda dan menenangkan, "Hyori's Bed and Breakfast" memenangkan hati para penontonnya. Sukses dengan musim pertama, membuat musim keduanya juga dinanti oleh penggemar. Acara ini juga bertaburan bintang tamu seperti IU, Yoona, dan Park Bo Gum.

Acara ini memiliki dampak besar terhadap kehidupan masyarakat urban di Korea. Rindu akan pemandangan yang asri dan didorong oleh gaya hidup layaknya acara "Hyori's Bed and Breakfast", mereka berbondong-bondong untuk pindah ke pulau Jeju dan hidup ala Lee Hyori serta suaminya Lee Sang Soon. Namun bayangan indah hidup tenang di pedesaan harus sirna karena minimnya pengetahuan akan tempat tersebut.

Orang-orang dikabarkan banyak yang kembali ke kota karena tak mampu berdaptasi. Karakteristik masyarakat Jeju yang tertutup juga menjadi alasan kuat.

"Orang-orang di Jeju memiliki karakteristik tertutup dan tidak ramah dengan orang baru," tulis warganet. "Pindah ke desa artinya kamu harus bisa beradaptasi dengan penduduk lokal, dimana mereka sendiripun tidak suka dengan orang asing makanya banyak yang akhirnya kembali ke kota."


Selain itu mereka juga mengeluhkan mahalnya harga tanah, rumah, dan sewa, sedangkan upah gaji di pulau tersebut sangat rendah. Masalah lain adalah lingkungan pekerjaan yang buruk. Pendatang seringnya mendapat pekerjaan yang dihindari oleh penduduk lokal.

"Ada banyak pegawai migran di perusahaan saya, itu karena orang Jeju tidak mau kerja disana," ujar salah satu pendatang. "Saya hidup di kota cukup lama. Untuk pekerjaan seperti itu, upahnya terlalu sedikit. Untuk hidup sehari-haripun susah."

Banyak warganet yang menyayangkan pikiran sempit anak-anak muda perkotaan. Mereka berpikir Lee hyori mampu memiliki kehidupan nyaman di Jeju karena dirinya adalah artis dan memiliki pemasukan yang besar, sehingga dirinya tidak mengkhawatirkan kehidupan desa.

"Kalian benar-benar bodoh jika kalian pindah gara-gara melihat acara Hyori," tulis salah satu warganet. "Gaya hidup seperti Hyori bisa kamu dapatkan jika kamu memiliki uang sebanyak dia. Bagaimana kamu bisa kamu mengharapkan hidup seperti Hyori kalau kamu tak punya uang."

"Gaya hidup Lee Hyori bisa kalian nikmati kalau kalian kaya, " tulis warganet lainnya. "Meskipun tinggal di jeju, dia masih pergi ke Seoul untuk pemotretan dan kerja disana-sini, sedangkan Lee Sang Soon terus menulis lagu dan mendapatkan royalti. Inilah alasan mengapa mereka bisa hidup seperti di acaranya tersebut."

(wk/nur2)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru