Bicara Masalah Politik, Taylor Swift Pilih Partai yang Dukung LGBTQ
Getty Images/Ethan Miller
Selebriti

Taylor Swift mengaku bahwa nilai utama yang diukur olehnya dalam memilih senat adalah masalah HAM (hak asasi manusia).

WowKeren - Swifties (sebutan fans Taylor Swift) pasti tahu bahwa idola mereka adalah salah satu selebriti yang paling anti membahas masalah politik. Meskipun mendapat kritik lantaran tak mau mengungkap pilihan politiknya, pelantun "Look What You Made Me Do" tersebut masih saja memilih diam.

Namun belum lama ini, musisi berusia 28 tahun tersebut mendadak mengejutkan penggemar karena terang-terangan mengungkap pilihan politiknya. Melalui akun Instagram miliknya, Taylor tak ragu menyebutkan siapa senat pilihannya dalam pemilu paruh waktu Amerika Serikat yang akan digelar November mendatang.

Taylor yang berasal dari Tennessee membahas dua calon yang ingin menjadi senat untuk tanah kelahirannya. Menariknya, nilai utama yang diukur oleh kekasih Joe Alwyn tersebut dalam memilih senat adalah masalah HAM (hak asasi manusia). Dalam keterangan unggahannya, Taylor mengklaim bahwa ia akan memberikan suaranya pada calon yang tidak mendiskriminasi ras, gender, dan LGBTQ.

"Aku menulis postingan ini soal pemilu paruh waktu 6 November, aku akan memilih sebagai penduduk Tennessee. Dulu aku selalu ragu untuk mengungkapkan pilihanku ke publik, tapi karena beberapa kejadian dalam hidupku dan dunia selama dua tahun ini, aku merasa berbeda," tulis Taylor di awal unggahannya.

"Aku akan selalu memberikan suaraku pada kandidat yang akan melindungi dan memperjuangkan hak asasi manusia yang memang kita miliki di negeri ini," lanjutnya. "Aku yakin atas LGBTQ dalam memperjuangkan hak mereka, dan semua bentuk diskriminasi menurut orientasi seksual atau gender adalah hal yang SALAH."

Taylor juga menegaskan bahwa ia tidak akan memilih Marsha Blackburn menjadi senat dari Tennessee karena dianggap rasis pada orang-orang LGBTQ. Pelantun "Blank Space" itu sempat mengungkap kalau ia sungguh menyayangkan tidak bisa memberi dukungan pada calon senat yang merupakan wanita, seperti yang selama ini ia lakukan.

"Dia (Marsha) percaya kalau bisnis-bisnis boleh menolak untuk melayani pasangan gay. Dia juga percaya kalau mereka tidak punya hak untuk menikah. Ini semua bukan nilai dari Tennessee-ku," imbuhnya. "Aku akan memilih Phil Bredesen sebagai Senat dan Jim Cooper sebagai House of Representative."

Di akhir unggahannya, Taylor tak lupa berpesan agar para warga yang sudah legal turut memberikan hak pilihnya. Namun sayangnya, musisi cantik ini sengaja mematikan kolom komentar akun Instagram miliknya.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru