EXO Dipuncak, Ini 10 Artist K-Pop Dengan Total Penjualan Album Tertinggi Sejak 2010
Musik

EXO kini menyandang status sebagai satu-satunya artist dengan rekor penjualan album di atas 10 juta copy.

WowKeren - Sejak 8 tahun terakhir, artist K-Pop baik grup maupun solois memang berlomba-lomba dalam angka penjualan lagu. Namun, siapakah artist K-Pop dengan total penjualan album tertinggi sejak tahun 2010?

Menjawab pertanyaan publik itu, Gaon Chart merilis 10 artist K-Pop dengan total penjualan album tertinggi sejak 2010. Data Gaon Chart termasuk dalam penjualan unit album dan dirilis sejak 2010 hingga 3 November 2018 kemarin. Simak daftarnya berikut ini.

1. EXO (debut 2012)

Gaon Chart mencatat penjualan album EXO kini sudah mencapai 10.617.948 copy. EXO kini menyandang status sebagai satu-satunya artist dengan rekor penjualan album di atas 10 juta copy di Gaon Chart.

2. Bangtan Boys (debut 2013)

BTS tercatat sudah memiliki total penjualan album 9.815.626 copy. Rap Monster cs, yang tahun ini sukses mendapat sertifikat satu dan dua juta, digadang dalam waktu dekat bakal mampu menembus 10 juta copy penjualan album.

3. Wanna One (debut 2017)

Wanna One sampai saat ini sudah mampu menjual total 2.899.079 copy album. Prestasi Kang Daniel cs itu tergolong luar biasa mengingat grup ini baru debut selama 15 bulan (1 tahun lebih).

4. Twice (debut 2015)

Twice menjadi satu-satunya girl grup di daftar 10 artist K-Pop dengan penjualan album tertinggi sejak 2010 dengan raihan 2.716.832 copy. Angka penjualan Twice masih akan bertambah mengingat Gaon belum menyertakan data dari album "Yes Or Yes".

5. GOT7 (debut 2014)


GOT7 sukses menempati peringkat kelima dengan penjualan album mencapai 2.294.199 copy. Jackson cs secara konsisten menunjukkan kekuatan dalam penjualan album fisik, di mana album terbaru mereka "Eyes On You" dan "Present: YOU" sukses mendapat sertifikat platinum dari Gaon.

6. Seventeen (II) (debut 2015)

Seventeen kini tercatat sudah menjual 2.217.819 copy album. Penjualan album Vernon cs semakin meningkat di setiap tahunnya dan album terbaru Seventeen "You Make My Day: berhasil menerima sertifikat platinum.

7. Infinite (debut 2010)

Infinite menjadi grup "tertua" di daftar 10 artist K-Pop dengan penjualan album tertinggi sejak 2010 dengan penjualan meraup 1.518.763 copy. Selain aktifitas grup keseluruhan, unit Infinite H dan Infinite F juga membantu signifikan dalam penjualan album.

8. VIXX (debut 2012)

Sejak debut, album VIXX memang selalu menerima banyak cinta karena konsep berbeda yang mereka bawakan. N cs hingga kini tercatat sudah menjual 1.443.114 copy album.

9. NCT (debut 2016)


NCT tercatat sudah menjual album sebanyak 1.370.716 copy. Angka tersebut merupakan gabungan total penjualan dari unit NCT 2018, NCT U, NCT 127 dan NCT Dream. Menariknya, separuh angka penjualan album NCT didapat dari penjualan tahun ini.

10. Monsta X (debut 2015)

MONSTA X hingga kini sudah menjual album sekitar 1.055.357 copy. Boy grup yang digawangi oleh Shownu itu merupakan artist terbaru yang menembus penjualan album di atas satu juta copy.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru