
Meski sang putri baru berusia 4 bulan, Kahiyang Ayu rupanya telah berpikir untuk menambah momongan.
- Neressa Prahastiwi
- Senin, 31 Desember 2018 - 14:02 WIB
WowKeren - Di penghujung 2018, Kahiyang Ayu kembali mengenang perisitiwa yang telah terjadi sepanjang tahun. Diawali kehamilan Kahiyang pada awal tahun hingga lahirnya Sedah Mirah Nasution pada 3 Agustus 2018 lalu.
Dalam unggahan terbarunya di Instagram, putri Presiden Joko Widodo tersebut tampak sedang menggendong Sedah dengan senyum ceria. Seperti yang lalu-lalu, Kahiyang masih menyembunyikan wajah Sedah dalam foto unggahannya. Menyambut tahun 2019, Kahiyang juga berbicara soal menambah momongan.
"Tahun baru 2018, kamu masih diperut.. Tahun baru 2019, kita udah bs sama2," tulis Kahiyang pada Senin (31/12). "Tahun baru 2020, persiapan menyambut adek baru ??? AAMMMIIINNNNN hehehehehe."
Seperti biasa, Sedah kembali berhasil mencuri perhatian warganet. Kali ini, warganet tertarik pada unyeng-unyeng putri pertama Bobby Nasution tersebut yang terlihat berjumlah dua.
"Unyeng2nya dua,,, hihihi,,," komentar akun @puterinov***. "Kayak anakku yg gede, uyeng2e 2 kata orang bawa hoki," tulis akun @noph***.
"Wah sami kelaeh anak kulo mbak. Unyeng2 e 2, padahal cewek," sahut akun @niniiek_putriea***. "Anakku jg cewek dua2nya unyeng2nya 2 hihi alhmadulillah bawa hoky amiin," balas akun @synurla***.
(wk/nere)