Komentar Rasis terhadap Lisa Bikin Jadi Sorotan di Thailand, Ini Kata Netter
Twitter
Selebriti

Komentar rasis netizen Korea terhadap Lisa ini rupanya sampai ke telinga warga Thailand.

WowKeren - Belum lama ini tagar #RESPECTLISA menjadi trending topik di media sosial Twitter. Tagar ini digunakan fans internasional sebagai bagian dari protes mereka atas komentar-komentar rasis yang ditujukan pada Lisa Black Pink dari netizen Korea.

Komentar-komentar tersebut bersifat merendahkan terhadap bangsa Thailand, juga orang-orang Asia Tenggara lainnya. Para netizen ini juga menyebut orang Thailand melakukan operasi untuk memutihkan kulit mereka.

Komentar rasis netizen Korea terhadap Lisa ini rupanya sampai ke telinga warga Thailand. Salah satu program TV di Thailand menyoroti komentar-komentar tersebut. Bahasan media Thailand tentang komentar-komentar rasis yang diarahkan pada Lisa ini juga menjadi pembicaraan netter Korea di situs komunitas online Instiz.

Komentar Rasis

Instiz


Para netter mengaku malu dengan sesama warga Korea yang melontarkan komentar rasis terhadap bangsa lain. Tak cuma itu, netter juga mengecam tindak serta kata-kata yang bersifat rasis dari netizen, terutama di situs Nate

"Aku malu," komentar netter. "Aku yakin orang-orang rasis itu mereka yang menuliskan komentar 'love yourself' di YouTube. Jelas sekali komentar mereka itu rasis tapi pasti mereka nggak menyadarinya," kata netter lainnya.

"Aku benci dengan banyaknya rasisme terhadap visual orang Tiongkok dan Asia Tenggara. Ada banyak orang tampan dan cantik, serius, mereka (yang menuliskan komentar rasis) itu bikin negara ini malu," ujar netter.

"Aku menganggap ini memalukan sebagai sesama orang Korea. Tolong jangan rasis," kata lainnya. "Mereka yang rasis pada Lisa bukan manusia. Lisa kami berharga dan luar biasa," komentar netter. "Tolong jangan baca komentar tentang idol kalian di Nate. Kalian nanti sakit hati," tambah yang lain.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru