Yoon Ji Oh Dituduh Beri Kesaksian Palsu dan Ambil Keuntungan dari Kasus Jang Ja Yeon
Selebriti

Yoon Ji Oh digugat penulis Kim Soo Min atas pencemaran nama baik dan penghinaan. Ia dituduh berbohong terkait kesaksiannya tentang kasus kekerasan seksual Jang Ja Yeon.

WowKeren - Aktris Yoon Ji Oh sedang terlibat perseteruan hukum dengan penulis Kim Soo Min. Ia adalah saksi kasus kekerasan seksual mendiang Jang Ja Yeon, aktris pendatang baru yang meninggal akibat bunuh diri pada 7 Maret 2009.

Selasa (23/4), Park Hoon, pengacara sekaligus perwakilan hukum Kim Soo Min, mengajukan pengaduan terhadap Yoon Ji Oh pada Badan Kepolisian Metropolitan Seoul di untuk pencemaran nama baik dan penghinaan. Sejumlah tangkapan layar dari percakapan Kakao Talk antara Kim Soo Min dan Yoon Ji Oh diajukan sebagai bukti.

Penulis Kim Soo Min mengenal Yoon Ji Oh selama persiapan menerbitkan buku "The 13th Testimony" (terjemahan literal) yang ditulisnya. Ia mengklaim bahwa Yoon Ji Oh tidak memiliki hubungan dekat dengan Jang Ja Yeon dan bahwa klaimnya tentang melihat daftar Jang Ja Yeon adalah tidak benar. Tim investigasi Kantor Kejaksaan Agung, yang sedang menyelidiki kembali kasus Jang Ja Yeon, baru-baru ini bertemu dengan Kim Soo Min dan dua lainnya untuk mendengar pernyataan terkait.

Setelah mengajukan gugatan, pengacara Kim Soo Min menjelaskan posisi kliennya pada wartawan. Ia juga mengatakan bahwa dalam percakapan Kakao Talk dengan Kim Soo Min, Yoon Ji Oh mengatakan bahwa ia tidak pernah dekat dengan Jang Ja Yeon.

"Yoon Ji Oh mengambil keuntungan dari kematian yang tidak adil dari mendiang Jang Ja Yeon. Yoon Ji Oh tidak melihat apa pun selain pelecehan seksual (yang dilakukan) Mr. Cho. Dia mengaku 'mempertaruhkan nyawanya untuk bersaksi' dan menerima dukungan keuangan. Daftar Jang Ja Yeon yang menurut Yoon Ji Oh dilihatnya adalah dokumen yang terkait dengan penyelidikan. Almarhum Jang Ja Yeon tidak pernah membuat daftar. Namun, Yoon Ji Oh menyebut penjelasan Kim Soo Min hanya dibuat-buat, dan dia tidak ragu untuk membuat tuduhan ekstrim terhadapnya."

"Dia mengklaim telah melihat daftar tersebut setelah pernyataannya kepada komite kebenaran dan rekonsiliasi. Kematian orang yang meninggal dimonopoli oleh seseorang yang seharusnya tidak melakukannya. Dan dia membuka akun untuk menerima bantuan keuangan. (Kim Soo Min) tidak punya pilihan selain marah. (Yoon Ji Oh) terus meminta royalti pada Kim Soo Min. Penulis baru menerima (royalti) kisaran 7 persen, dan kontrak Yoon Ji Oh meminta 12 persen. Kim Soo Min berkata, 'Ini pada tingkat penulis Gong Ji Young'. Ada percakapan rinci tentang hak penerbitan dan dia berbicara tentang bagaimana dia akan mengambil semuanya," jelasnya.


"Kami memperingatkannya beberapa kali. Kami menyuruhnya untuk tidak menghalangi kasus Jang Ja Yeon, tidak mengatakan apa-apa tentang itu, dan meninggalkan negara. Keesokan harinya, dia menjawab, 'Terserah'. Kami tidak tahan lagi. Keluhan hari ini menandai masalah resmi pertama untuk Yoon Ji Oh, yang mengambil keuntungan dari kematian mendiang Jang Ja Yeon. Kami berharap dia diselidiki dengan benar," ungkap pengecara Park Hoon.

Reporter Kim Dae Oh, yang pertama kali melaporkan kasus Jang Ja Yeon dan mengklaim telah melihat dokumen mendiang secara langsung, juga menemani Park Hoon ke pers. Ia membantah klaim Yoon Ji Oh di buku "The 13th Testimony" dengan mengatakan, "Aku belum pernah melihat ini di dokumen aslinya."

"Yoon Ji Oh mengatakan dia melihat salinan tujuh halaman dan daftar 40 hingga 50 nama. Tapi aku bisa bersumpah demi hidupku sendiri bahwa bagian daftar tidak pernah dalam aslinya. Dia mengklaim itu dalam format surat, tapi Jun Joon Joo yang membuat format surat. Itu muncul sekitar setahun setelah kejadian. Bagian yang mengatakan, 'Aku dipaksa untuk menyajikan alkohol pada tanggal peringatan ibuku', tidak pernah ada dalam dokumen yang kulihat. Ini adalah sesuatu yang dikatakan manajer Jang Ja Yeon kepada polisi. Aku tidak mengerti kenapa (Yoon Ji Oh) mengklaim bahwa konten ini muncul dalam catatan bunuh diri," tutur reporter Kim Dae Oh.

Saat muncul laporan bahwa penulis Kim Soo Min mengajukan gugatan hukum, Yoon Ji Oh menangkap percakapan Kakao Talk dengan seseorang yang tampaknya adalah reporter dari media dan merilisnya di Instagram-nya.

"Ceritakan yang sebenarnya tentang mereka. Kim Soo Min memanipulasi pesan, dan tentang pengacara Park Hoon, aku bahkan tidak perlu menjelaskan. Mereka tidak pantas ditanggapi. Baik mereka maupun aku adalah yang menjadi sorotan. Ini adalah investigasi ulang. Tidak ada satu pun reporter yang melaporkan sejauh mana investigasi telah berjalan. Mereka berdiri di dekat para penyerang dan menyerang para saksi yang ada untuk para korban," kata Yoon Ji Oh dalam pesan.

Dalam postingan lain di Instagram-nya, Yoon Ji Oh menyinggung tentang Kim Soo Min. "Dia adalah pria yang tidak memiliki akal sehat dan mengatakan dia memposting fotoku dan mengungkapkan identitasku sebelum aku (muncul sebagai saksi). Dia menyebabkan kerusakan tambahan pada para korban insiden di Isu Station, dan sekarang dia melakukan hal yang sama padaku karena dia tidak menghadapi konsekuensi pertama kali," tulisnya.

"Aku seorang saksi yang ada untuk korban dan telah bersaksi 16 kali dalam lebih dari satu dekade, jadi bagaimana bisa kau mempertanyakan kredibilitasku? Jika polisi dan jaksa penuntut telah menyelidiki pembohong sebanyak 16 kali, maka kau harus membawanya bersama mereka. Itu tidak masuk akal. Aku hanya pernah bertemu dengannya sekali, dan dia tidak ada hubungannya denganku, Jang Ja Yeon, atau keluarganya."

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru