Minat Belanja Meningkat, Baju Nissa Sabyan Hingga Jaket Dilan Paling Dicari Selama Ramadan
Instagram/nissa_sabyan
Selebriti

Data Google Menunjukkan Bahwa Minat Masyarakat Dalam Berbelanja Meningkat Selama Ramadan. Beberapa Produk Pun Menjadi Favorit Masyarakat, termasuk baju Nissa Sabyan dan Jaket Dilan.

WowKeren - Google kembali merilis tren terbaru seputar Ramadan 2019 pada Rabu (15/5). Ariani Dwijayanti selaku Insight Specialist Google Indonesia mengungkapkan bahwa tren pencarian yang dilakukan oleh masyarakat selama Ramadan berkutat seputar makanan, belanja hingga traveling.

"Kategori seperti makanan, pakaian, travel dan kecantikan volume-nya naik 40 persen daripada rata-rata di bulan-bulan sebelumnya," kata Ariani seperti dilansir dari Kompas, Jumat (17/5). "Dengan detail pakaian 40 persen, perjalanan 40 persen, makanan 30 persen dan kecantikan 20 persen."

Tren ini muncul seiring dengan beberapa perubahan yang terjadi selama Ramadan. Di antaranya adalah adanya THR yang diterima pegawai, promosi dari beberapa merek fashion hingga selebrasi menjelang hari raya Idul Fitri. Hal ini meningkatkan minat belanja masyarakat.


"Tiga faktor ini (THR dan kawan-kawan) menjadi satu dan membuat orang semakin banyak belanja di bulan Ramadan," lanjut Ariani. Ada kecenderungan tertentu soal produk-produk yang dibeli oleh masyarkat selama Ramadan.

Beberapa model baju diketahui menjadi favorit masyarakat belakangan ini. Di antaranya adalah baju yang dipopulerkan oleh Nissa Sabyan serta jaket Iqbaal Ramadhan saat bermain dalam film "Dilan 1990". Bukan sekedar musiknya, gaya berpakaian Nisa rupanya ikut diminati masyarakat. Untuk jaket Dilan sendiri memang mulai dicintai sejak filmnya laris tahun 2018 lalu.

"Salah satu yang menarik karena dia (Nissa Sabyan) bajunya gamis tapi fashionable dan kekinian jadi sangat relevan dan banyak digemari anak muda," lanjut Ariani. "Jadi tidak hanya musiknya yang jadi bahan pembicaraan orang Indonesia, bajunya juga," timpal Regina Prisilia selaku Industry Manager Google Indonesia.

(wk/nur2)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru