Andi Arief Sorot Istri Sandiaga Uno yang Sukai Cuitan Serang SBY, Singgung Kekalahan Paslon 02
Twitter/Instagram/nurasiauno
Nasional

Cuitan yang disukai istri Sandiaga, yakni Nur Asia Uno, menyebut bahwa SBY, Megawati, dan sejumlah tokoh lainnya berada dalam satu kubu yang beragendakan deislamisasi Indonesia.

WowKeren - Politisi Demokrat Andi Arief menyoroti media sosial istri Sandiaga Uno, yakni Nur Asia Uno. Pasalnya, Nur Asia menyukai sebuah cuitan yang isinya menyerang Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Andi pun membagikan hasil tangkapan layar yang menunjukkan likes Nur Asia tersebut. Dalam fotonya, cuitan yang disukai Nur Asia itu menyebut bahwa SBY, Megawati, dan sejumlah tokoh lainnya berada dalam satu kubu yang beragendakan deislamisasi Indonesia.

"Semua baik Megawati, Hendropriyono, Agum Gumelar, Tri Soetrisno, Wanandi cs, Surya Paloh, LBP, bekas PRD, CSIS (kasebul) hingga SBY satu didikan dan pengarahan LB Moerdani dlm agenda Deislamisasi Indonesia," demikian kutipan cuitan yang disukai oleh Nur Asia. "Jangan pernah percaya mereka, karena mereka semua masih satu barisan!"

Andi Arief

Twitter

Andi pun menilai bahwa cuitan yang disukai oleh Nur Asia tersebut merupakan sebuah teori konspiratif. "Cara mencari alasan kekalahan paling keren adalah dengan mengarang teori konspiratif. Bahkan disukai istri Sandi Uno, artinya?" cuit Andi pada Jumat (7/6).


Nur Asia Uno

Twitter

Tak hanya itu, Andi pun lantas membahas soal paslon 02 yang dinyatakan kalah dalam penghitungan suara Pilpres oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada 21 Mei lalu. Menurut Andi, paslon Prabowo Subianto-Sandiaga tersebut sempat mendeklarasikan kemenangan tanpa melibatkan Partai Demokrat maupun SBY.

"Pasangan 02 deklarasi capres cawapres tanpa melibatkan Partai Demokrat, SBY dan AHY. Artinya, merasa kuat dan punya perhitungan sendiri untuk menang," cuit Andi. "Dalam kenyataannya kalah terpuruk, malah menyalahkan Partai Demokrat, SBY dan AHY. Ngambek pada kekuatan yg tidak dilibatkan."

Di sisi lain, putra SBY yakni Agus Harimurti Yudhoyono diketahui sempat bersilaturahmi dengan Presiden Joko Widodo, Megawati Soekarnoputri, dan sejumlah tokoh nasional lainnya. Namun AHY rupanya belum bersilaturahmi ke Prabowo sendiri.

Partai Demokrat pun menyebut bahwa AHY dirasa tak perlu menemui mantan Danjen Kopassus tersebut. "Tidak ada alasan khusus, hanya dirasa tidak perlu ke sana saja. Terlebih Prabowo juga berlebaran ke Cendana," ujar Kadiv Advokasi dan Hukum Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean, Kamis (6/6).

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru