Hebohkan Twitter, Leonardo DiCaprio Tewas Kecelakaan di Riau?
Pexels/Artyom Kulakov
SerbaSerbi

Beredar kabar kalau Leonardo DiCaprio mengalami kecelakaan beruntun dan tewas di Riau bersama dua orang lainnya hingga warga Twitter heboh dan menjadikan insiden itu sebagai trending topik.

WowKeren - Publik sempat dibuat syok ketika mendengar kabar Leonardo DiCaprio meninggal dunia. Kamis (22/8) beredar berita kalau Leo tewas akibat kecelakaan beruntun di kawasan Riau.

Para penggemar Leo langsung terkejut dan berduka. Mereka sempat menjadikan nama Leo sebagai tagar hingga trending di Twitter.

Berita tersebut telah diperbincangkan lebih dari belasan ribu kali di Indonesia. Banyak yang mengira kalau sosok yang tewas itu memang Leo sang aktor Hollywood.

<i>Trending</i> Leonardo DiCaprio Tewas

Twitter

Tapi jangan salah duga dulu. Setelah sempat heboh, polisi mengungkap fakta sebenarnya.

Sosok Leo yang meninggal ternyata adalah seorang mahasiswa yang berdomisili di Rawang Kao Barat, Kecamatan Lubuk Dalam. Leo dan dua mahasiswa lainnya yakni Wendy dan Edi Susanto tewas di jalan lintas Pekanbaru-Duri Km 111 Desa Muara Basung Kecamatan Pinggir Kabupaten Bengkalis, Riau.


Kasat Lantas Polres Bengkalis AKP Hairul Hidayat menjelaskan bahwa Leonardo sempat dilarikan ke rumah sakit, namun sayang nyawanya sudah tak tertolong. "Leonardo DiCaprio sempat dilarikan ke rumah sakit, namun akhirnya meninggal dunia. Sementara dua temannya meninggal di tempat kejadian," kata Hairul Hidayat Kamis (22/8).

Kecelakaan ini melibatkan mobil Daihatsu Terios BM 1786 LL yang dikendarai oleh Wendy Prima Lubis (22), bus Rapi BK 7930 LC yang dikemudikan oleh Manulang (30), dan truk tangki CPO BM 8349 RU yang dikemudikan oleh Harison. S (33). Kronologi tabrakan maut ini terjadi sekitar pukul 04.00 WIB.

Mobil Terios yang dikemudikan Wendy Prima bergerak dari arah Duri menuju Pekanbaru dengan kecepatan tinggi. Tiba-tiba mobil kehilangan kendali dan bergerak ke kanan dan ke kiri jalan. Pada saat bersamaan dari arah berlawanan muncul bus Rapi dengan kecepatan tinggi dan langsung menghantam mobil Terios. Bus juga terus melaju hingga menghantam truk CPO yang tidak jauh dari mobil Terios.

"Saat bersamaan dari arah berlawanan datang Bus Rapi BK 7930 LC yang dikemudikan Manulang, karena jarak yang sudah dekat sehingga terjadi kecelakaan," jelas Hairul. "Bus Rapi bergerak ke kanan jalan sambil menyeret Terios kemudian menabrak truck tangki CPO BM 8349 RU yang sudah berhenti dengan arah kepala ke Pekanbaru."

Sementara itu, tiga orang lainnya yaitu Juanda Napitupulu (20), Edison Manalu (25) dan Arnol Raja Guguk (22), mengalami luka-luka dan masih dirawat di Rumah Sakit Permata Hati Duri. Semua korban dinyatakan masih berstatus mahasiswa oleh Hairul Hidayat.

Setelah mengetahui fakta sesungguhnya, warganet sempat angkat bicara. Mereka mengakui sempat "tertipu" dan mengira yang tewas memang aktor Hollywood, Leonardo DiCaprio.

"Pagi pagi ibu dah bikin kaget aja blg leonardo dicaprio meninggal," cuit @Nas*****. "GUA KIRA LEONARDO DICAPRIO BENERAN WOYY," tweet @a*****nn. "Sumpah semalem w kaget bgt ampe mau nangis pas ada berita leonardo dicaprio meninggal kecelakaan. pas w baca lg.................," cuit @so****ts.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru