Lucinta Luna Ramai Kena Sindir Gara-Gara Bikin Postingan Begini Soal Musibah Banjir Jakarta
Instagram
Selebriti

Lucinta Luna yang baru saja membuat akun Twitter langsung menuliskan cuitan soal musibah banjir Jakarta dengan gaya bercandaannya yang khas. Tapi ini justru menuai komentar miring.

WowKeren - Warga DKI Jakarta dan sekitarnya menerima musibah banjir yang cukup memprihatinkan pada awal tahun 2020. Banjir kali ini juga ikut merendam rumah mewah sejumlah selebriti Tanah Air. Sebut saja Yuni Shara, Randy Pangalila, Nycta Gina hingga Parto yang juga mengalami kerugian karena 8 mobilnya terendam.

Berbagai komentar pun muncul di media sosial tentang musibah banjir ini. Lucinta Luna termasuk salah satu publik figur yang ikut mengomentari musibah banjir Jakarta. Pelantun "Jom Jom Manjalita" ini menuliskan komentarnya lewat postingan di akun Twitter yang baru saja dibuat pada Jumat (03/01).

"Hujan - hujan banjir ... apa semua Rakyat2ku perlu bantuan Ratu untuk berenang di kali banjir... menjadi putri duyung," tulis Lucinta Luna lewat akun Twitter @ratunyasalomeh. Postingan ini kemudian dibagikan ulang oleh Lucinta di Instagram dengan maksud untuk mempromosikan Twitter baru miliknya.


"Ratu gak ngerti baru download main twitter .... kelen2 ajarin Ratu yah,,, follow Ratu nti kita ghibah bareng disana (emoji)," tulis Lucinta Luna di Instagram mengiringi tangkapan layar Twitter miliknya. Berbagai komentar pun diberikan oleh netter di Instagram atas postingan Lucinta ini.

Banyak netter memberikan komentar seputar akun Twitter Lucinta yang dianggap memiliki user name unik. Mereka juga antusias melihat sang idola akhirnya bermain Twitter. Tapi di sisi lain, sejumlah netter memberikan sindiran atas cuitan Lucinta tentang musibah banjir.

Sejumlah netter meminta Lucinta untuk terjun langsung membantu para korban banjir. Ada juga netter yang melontarkan protes karena postingan mantan personel Duo Bunga itu dianggap kurang menghargai korban banjir. Pasalnya Lucinta menuliskan cuitan tersebut dengan gaya khasnya dalam bercanda.

"Mb nya klo mau bikin org jd simpati .. ikutan baksos lah bantu korban banjir," sindir netter dengan akun @adind***jur. "Ratu @lucintaluna ke tkp banjir donk..gimananih horangkayah (emoji)," sambung pemilik akun @kalg****ry. "Kasihan lah sama orang-orang yang kebanjiran," ujar akun @ruma****mmi. "Hotmati yang kena banjir beneran dong," tulis akun @musta***al***.

(wk/nur2)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru