Sidang Perdana Kasus Penganiayaan, Nikita Mirzani Minta Izin ke Luar Kota
Instagram
Selebriti

Melalui kuasa hukumnya, Fahmi Bachmid, Nikita Mirzani meminta izin untuk pergi ke luar kota saat sidang perdana bergulir. Ia berdalih kepergiannya itu untuk bekerja.

WowKeren - Aktris sensasional Nikita Mirzani telah menjalani sidang perdana dugaan penganiayaan terhadap mantan suaminya, Dipo Latief, di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Senin (24/2). Sidang tersebut mengagendakan pembacaan dakwaan yang akan dibacakan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU). Dalam persidangan, Nikita mengaku santai dan siap memberikan kesaksiannya.

Saat sidang tengah berjalan, Nikita Mirzani tiba-tiba meminta izin melalui kuasa hukumnya, Fahmi Bachmid, untuk pergi ke luar kota. Sang kuasa hukum pada akhirnya menyampaikan permintaan Nikita itu ke pihak majelis hakim. Ia mengungkap jika Nikita ada sedikit urusan pekerjaan di luar kota, sehingga harus terpaksa meminta izin di tengah-tengah jalannya sidang.

"Itu sudah saya sampaikan dan itu menjadi keputusan hakim. Kalau orang cari nafkah di dalam konstitusi undang-undang dasar nggak ada orang dan anda punya hak untuk cari nafkah. Kita tidak perlu mempersoalkan orang cari nafkah," kata Fahmi Bachmid mengutip dari detikhot.com, Rabu (26/2).


Namun, belum ada jawaban dari majelis hakim terkait izin yang diajukan oleh Nikita. Selaku kuasa hukum yang mewakili Nikita, Fahmi menuturkan jika izin kliennya itu akan dikabulkan oleh majelis hakim. "Insyaallah diizinkan sepanjang kita patuhi aturannya dan setiap sidang kami pasti hadir, saya yang jamin," ujar Fahmi.

Diberitakan sebelumnya, Nikita Mirzani terpaksa harus dijemput paksa oleh penyidik Polres Metro Jakarta Selatan pada Jumat (31/1) dini hari di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Polisi terpaksa menjemput paksa Nikita karena yang bersangkutan tidak memenuhi panggilan penyidikan.

Seperti diketahui, Nikita Mirzani menjadi terdakwa kasus penganiayaan setelah dilaporkan oleh mantan suaminya, Dipo Latief. Kasus KDRT yang dilaporkan oleh sang mantan suami ini disebutkan karena Nikita pernah melempar Dipo dengan asbak plastik hingga menyebabkan luka lecet pada wajahnya.

Nikita pun sempat ditahan selama 3 hari di penjara untuk proses penyidikan lebih lanjut. Namun, ibu tiga orang anak itu akhirnya dibebaskan dan diubah statusnya menjadi tahanan kota dengan alasan kemanusiaan. Salah satunya karena Nikita adalah ibu yang masih menyusui.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait