Pengusaha Asal India Gunakan Masker Berlapis Emas Demi Tangkal Corona, Efektif?
Rawpixel
SerbaSerbi

Masker berlapis emas tersebut terinspirasi dari produk serupa berbahan perak. Untuk membuat masker seberat 60 gram tersebut, dibutuhkan waktu 8 hari dan biaya puluhan juta.

WowKeren - Virus Corona masih melanda seluruh dunia, salah satunya di India. Baru-baru ini, India kembali mencatat rekor harian kasus baru tertinggi. Dalam 24 jam, sebanyak 24.850 ribu orang dinyatakan positif sepanjang Minggu (5/7).

Dengan tambahan tersebut, India kini mencatat total 673.165 kasus Corona. India juga berada di peringkat keempat kasus terbanyak di dunia setelah Amerika Serikat, Brasil, dan Rusia.

Berbagai cara dilakukan pemerintah dan masyarakat untuk mencegah penularan virus Corona, salah satunya penggunaan masker. Seperti yang dilakukan seorang pria asal India yang rela membayar sekitar Rp58,2 juta untuk membeli masker berlapis emas.

Pria asal India tersebut bernama Shankar Kurhade. Pengusaha asal Pune, India ini mengungkapkan bahwa masker tersebut seberat 60 gram dan butuh 8 hari untuk membuatnya. "Itu adalah topeng tipis dan memiliki pori-pori kecil yang membantu saya bernafas," kata Shankar, dilansir AFP.


Shankar rupanya memang hobi menggunakan perhiasan emas. Mengenai efektivitas masker emas yang dipakainya, Shankar sendiri tidak sepenuhnya yakin. Pria 49 tahun ini mengaku hanya berusaha semaksimal mungkin untuk melindungi diri.

"Saya tidak yakin apakah itu akan efektif untuk melindungi saya dari infeksi virus Corona," kata Shankar. "Tetapi saya mengambil tindakan pencegahan lain."

Inspirasi membuat masker dari emas didapat Shankar dari seorang pria yang menggunakan produk serupa berbahan perak. Karena masker emasnya tersebut, Shankar selalu jadi pusat perhatian. "Orang-orang minta untuk berfoto dengan saya," ungkap Shankar.

Hingga saat ini, memang belum ada penelitian mengenai keefektivan masker berlapis emas untuk menangkal virus Coroa. Di Indonesia sendiri, seorang wanita pernah melakukan hal senada. Wanita asal Jogja tersebut menggunakan gelang emas sebagai kaitan masker yang dikenakannya.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru