Bertahan Hingga 10 Tahun, PD Ungkap Momen Paling Sulit Saat Syuting 'Running Man'
TV

PD 'Running Man' Choi Bo Pil mengungkapkan momen sulit apa yang pernah dilalui tim produksi selama 10 tahun memproduksi program ini. Penasaran apa itu? Simak beritanya berikut ini.

WowKeren - Belum lama ini PD Choi Bo Pil dari "Running Man" menjalani sesi wawancara berkaitan dengan perayaan 10 tahun program ini. Dalam kesempatan tersebut, dia membahas berbagai hal menarik termasuk kesulitan yang dilalui oleh tim produksi selama menggarap program ini.

"Saat tim produksi merasa tidak percaya diri dengan apa yang telah mereka persiapkan. Dalam kasusku, aku belum memiliki banyak pengalaman, jadi ketika kami syuting terkadang ada beberapa hal yang mulai bergerak ke arah yang tidak kuharapkan," tutur PD Choi Bo Pil.

"Ketika tim produksi telah mengatur hal-hal sedemikian rupa sehingga kami tidak mencapai apa yang kami tuju, aku merasa menyesal dan bertanggung jawab sebagai sutradara," imbuhnya.


Selanjutnya PD Choi Bo Pil menyampaikan rasa terima kasihnya kepada penonton setia "Running Man". Dia juga berjanji untuk terus menciptakan konsep menghibur agar "Running Man" bisa menjadi lebih baik dari sebelumnya.

"Terima kasih kepada semua pemirsa yang telah menyukai 'Running Man' selama 10 tahun ini. Salah satu komentar paling menyentuh dan menyenangkan yang kulihat adalah, 'Terima kasih kepada 'Running Man' karena telah bersama denganku sejak SD, SMP, SMA hingga perguruan tinggi'," ungkapnya.

"Sebagai penggemar lama 'Running Man' sendiri, aku sangat bangga karena bisa bergabung dengan program yang telah menjadi bagian dari kehidupan penggemar kami. Kami berjanji kepada semua pemirsa bahwa kami akan terus mengembangkan program untuk menyampaikan hiburan yang menyenangkan dan lebih baik dari sebelumnya," pungkasnya.

Sementara itu, "Running Man" telah mengalami pasang surut selama 10 tahun penayangannya. Meski sempat menuai banyak kritikan, rating anjlok dan akan dihentikan, "Running Man" berhasil mengatasi semua masalahnya dan bertahan hingga saat ini.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait