Denny Sumargo Ungkap Terpaksa Jadi Artis Setelah Pensiun Main Basket Gara-gara Usaha Bangkrut
Instagram/sumargodenny
Selebriti

Denny Sumargo mengungkapkan kisah perjalanan kariernya hingga menjadi artis setelah pensiun dari dunia basket. Denny mengaku lari ke dunia entertainment karena terpaksa.

WowKeren - Nama Denny Sumargo pastinya sudah tidak asing lagi di telinga para pecinta film Tanah Air. Berkat perannya sebagai Arial di film "5 Cm", nama Denny semakin dikenal luas oleh publik Tanah Air. Tapi siapa sangka jika Denny awalnya sama sekali tidak memiliki niat untuk berkarier di dunia hiburan.

Alih-alih bekerja sebagai artis, Denny Sumargo mengaku lebih memilih untuk menjadi pengusaha atau pekerja kantoran. Selepas pensiun dari pemain basket, Denny memiliki rencana untuk menjadi peternak ayam. Sayangnya, usaha Denny itu harus mengalami kebangkrutan.

"Karier story-nya waktu itu pensiun karena cita-citanya pengin kerja di kantor atau dagang. Tapi nggak berhasil dua-duanya, bangkrut aku. Peternakan ayam nggak jalan, nggak laku," ungkap Denny Sumargo dilansir dari Suara.com pada Minggu (26/7). "Terus aku bangkrut, akhirnya nyari-nyari modal ada production house nawarin film."

Setelah mengalami kegagalan beternak ayam, laki-laki berusia 37 tahun ini kemudian secara tiba-tiba ditawari bermain film oleh salah satu rumah produksi ternama. Tawaran itu pun langsung diterima sembari mencari modal usaha.


Pada awalnya mantan kekasih Dita Soedarjo itu mengaku merasa tak nyaman terjun ke dunia entertainment. Namun karena keadaan finansialnya yang saat itu sedang dalam kondisi memburuk, Denny Sumargo pun terpaksa menerima tawaran tersebut.

"Aku sebenarnya nggak nyaman (main film), awalnya nggak terlalu suka entertainment," jelas Denny. "Makanya aku nggak lari ke sana cuma karena keadaan aja sih."

Bahkan selama lima tahun dia bergelut dengan batinnya karena merasa tak cocok di dunia entertainment. Tapi seiring dengan berjalannya waktu, Denny pun akhirnya mulai merasa nyaman dan menerima keadaan.

"Jadi ya sudah aku coba jalanin pelan-pelan dan hampir sekitar 5 tahun itu struggle banget nggak nemuin enaknya di mana, kayak bukan dunia aku," pungkas Denny Sumargo. "Ternyata segala sesuatu itu kalau kita belajar menerima baru kita bisa nemuin nikmatnya. Memang penolakan pasti terjadi ya."

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait