Keluarga Kerajaan Beri Ucapan Ultah untuk Meghan Markle, Postingan Kate-William Paling Disorot
Getty Images
Selebriti

Ini adalah ulang tahun yang pertama bagi Meghan Markle pasca ia dan sang suami, Pangeran Harry, resmi mundur dari Kerajaan pada bulan Maret lalu dan mulai hidup mandiri di Los Angeles.

WowKeren - Meski tak lagi menjadi bagian dari anggota Senior Royals, namun Meghan Markle tampaknya masih menjadi sosok penting bagi keluarga Kerajaan Inggris. Terbukti, para anggota keluarga Kerajaan turut menyampaikan ucapan selamat dan doa untuk Meghan yang menginjak usia 39 tahun pada 4 Agustus lalu.

Salah satunya adalah pasangan Duke dan Duchess of Cambridge, Pangeran William dan Kate Middleton, yang tak lupa memberikan pesan manis untuk istri Pangeran Harry tersebut. Melalui akun Instagram resmi mereka, @kensingtonroyal, William dan Kate mengunggah foto Meghan dengan menambahkan caption manis sebagai pelengkap.

"Wishing a very happy birthday to The Duchess of Sussex today!" tulis Pangeran William dan Kate sembari menyertakan emoji berbentuk kue ulang tahun dan sebuah balon.

Postingan ini sudah tentu menepis rumor miring antara Meghan dengan Kate yang sebelumnya santer dikabarkan berseteru. Bahkan menanggapi postingan ini, banyak Royal fans yang turut mengucapkan selamat ulang tahun untuk sang Duchess of Sussex.

Sementara itu, selain Kate dan William, anggota keluarga Kerajaan lainnya seperti Ratu Elizabeth II dan Pangeran Charles serta Camilla juga turut memberikan ucapan selamat untuk Meghan lewat akun media sosial resmi masing-masing.


Akun Instagram @theroyalfamily tampak membagikan foto sang Ratu dan Meghan dalam sebuah kunjungan resmi di tahun 2018 lalu, menyertai ucapan selamat ulang tahun di kolom caption.

Tak mau ketinggalan, akun Instagram milik Pangeran Charles dan Camilla, @clarencehouse, juga membagikan foto Meghan yang tengah tersenyum lebar yang dilengkapi keterangan manis, "Happy Birthday to The Duchess of Sussex!.

Ini adalah ulang tahun pertama Meghan pasca keluar dari Kerajaan Inggris. Seperti yang diketahui, Meghan dan Harry resmi mundur dari Kerajaan pada bulan Maret lalu dan mulai hidup mandiri di Los Angeles.

Di sisi lain, terkait momen pertambahan usianya ini, Meghan dikabarkan tak akan melakukan perayaan apapun. "Dia (Meghan) tidak akan mengadakan pesta besar. Dia biasanya tidak mengadakan pesta ulang tahun untuk dirinya sendiri, terlebih dengan semua yang terjadi (pandemi COVID-19) itu bahkan tidak menjadi pertimbangan untuknya (meniadakan perayaan) untuk tahun ini," ujar seorang sumber.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait