Ini 7 Cara Buat Atasi Maskne, Jerawat Yang Timbul Akibat Terlalu Lama Menggunakan Masker!
Pexels/Andrea Piacquadio
Lifestyle

Penggunaan masker setiap saat juga menimbulkan beberapa masalah salah satunya maskne. Secara umum, maskne diambil dari kata 'mask' yang berarti masker atau penutup wajah dan 'acne' yang berarti jerawat.

WowKeren - Pandemi COVID-19 membuat orang harus mengenakan masker dalam beraktivitas sehari. Namun, meski berguna untuk melindungi dari paparan virus, penggunaan masker setiap saat juga menimbulkan beberapa masalah salah satunya maskne yakni jerawat yang timbul akibat terlalu sering mengenakan masker.

Secara umum, maskne diambil dari kata "mask" yang berarti masker atau penutup wajah dan "acne" yang berarti jerawat. Menurut seorang spesialis kulit, Angeline Yong, gesekan masker secara terus menerus ke wajah kita menimbulkan luka kecil yang membuat bakteri dan kotoran mudah masuk ke dalam pori-pori. Belum lagi suasana lembab dan basah di bagian dalam masker, yang membuat jerawat berkembang pesat pada bagian yang tertutup masker.

Munculnya maskne tentu bisa menimbulkan rasa tidak nyaman dan menurunkan rasa percaya diri. Oleh karena itu, kalian wajib melakukan beberapa hal agar terhindar dan maskne bisa teratasi. Berikut tim WowKeren rangkum 7 tips mengatasi jerawat yang timbul akibat masker tersebut. Yuk disimak!

(wk/putr)

1. Bersihkan Wajah Sebelum Dan Sesudah Pakai Masker


Bersihkan Wajah Sebelum Dan Sesudah Pakai Masker

Selain mencuci tangan, kalian juga dianjurkan mencuci muka sebelum dan susah memakai masker. Gunanya adalah untuk mencegah adanya kontaminasi dan penyebaran infeksi, virus, hingga bakteri jerawat. Jika memakai masker tanpa mencuci muka, kalian bisa membuat wajah jadi lebih cepat kering dan iritasi.

Jika sudah begitu, biasanya wajah akan gatal karena masker yang cukup ketat menyentuh wajah. Kalian juga bisa menggunakan pembersih wajah yang mengandung ceramide untuk mencegah kulit wajah teriritasi dan kering. Selain itu, kandungan ini juga bisa melindungi lapisan kulit teratas dari kerusakan

2. Gunakan Masker Dengan Bijak


Gunakan Masker Dengan Bijak
Pixabay

Selain memperhatikan kebersihan wajah, kebersihan masker juga perlu diperhatikan. Kalau kalian pakai masker bedah, pastikan tidak menggunakannya berulang kali atau seharian penuh. Gantilah masker jika dirasa sudah terlalu lembap.

Sebagai cadangan, saat sedang beraktivitas di luar rumah, sediakanlah 2–3 masker tambahan agar kalian memiliki cadangan ketika masker yang sedang dipakai sudah perlu diganti. Rutin mengganti masker juga berlaku saat kamu menggunakan masker kain ya.

3. Gunakan Pelembab Secukupnya


Gunakan Pelembab Secukupnya

Menggunakan pelembab sangat penting agar wajah tidak kering, iritasi maupun kusam. Pilihlah pelembap dengan bahan yang ringan dan tidak mengandung banyak minyak. Bila perlu, pilih produk pelembap yang menyejukkan sehingga dapat menenangkan kulit yang merah akibat tergesek masker.

Namun, menggunakan pelembab secara berlebihan juga enggak baik. Saat memakai pelembab yang tebal dan berat, pelembab tersebut bakalan membantu untuk mengurung panas lebih baik lagi, menyebabkan bakteri jerawat lebih cepat berkembang biak dan bikin kulit gampang berjerawat.

4. Manjakan Wajah Dengan Chemical Exfoliant


Manjakan Wajah Dengan Chemical Exfoliant

Menggunakan chemical exfoliant bisa menghilangkan jerawat dengan cepat. Ini karena chemical exfoliant ini dengan mudah mengikis sel kulit mati dari permukaan kulit, mencegah supaya jerawat muncul. Pada umumnya, cara kerja chemical exfoliator adalah dengan mempercepat proses regenerasi kulit dari dalam, sehingga kulit terasa lebih sehat dan terbebas dari jerawat

Ada dua kandungan yang bisa mengesfolasi kulit secara sempurna. Yaitu seperti Alpha Hydroxy Acid (AHA) dan juga Beta Hydroxy Acids (BHA). Untuk perawatan, kalian bisa menggunakan chemical exfoliant satu kali seminggu untuk kulit kering dan maksimal 2 kali seminggu untuk kulit berminyak untuk menjaga kulit biar anti berjerawat.

5. Jangan Lupa Gunakan Sunscreen


Jangan Lupa Gunakan Sunscreen
Shutterstock

Meski menggunakan masker, jangan sekali-kali melupakan sunscreen ketika berkegiatan di luar ruangan. Sinar UV yang terdapat pada sinar matahari dapat menembus masker yang tipis dan menimbulkan jerawat yang lebih banyak. Untuk itu, jangan lupa juga oleskan tabir surya 15 menit sebelum kamu keluar rumah.

Pakailah tabir surya khusus wajah dengan kadar SPF 30 atau lebih untuk mencegah hiperpigmentasi kulit akibat sinar matahari. Kalian juga bisa memilih tabir surya yang diperkaya dengan zinc dan titanium. Kedua kandungan ini diketahui mampu mencegah iritasi kulit wajah akibat penggunaan masker.

6. Hindari Pakai Make Up Tebal


Hindari Pakai Make Up Tebal

Jika kalian memang sedang berjerawat, sebaiknya hindari dulu penggunaan makeup. Pasalnya, makeup dapat menyumbat pori-pori kulit dan memicu timbulnya jerawat atau membuat jerawat semakin parah. Kalian tetap bisa mengenakan makeup, namun gunakanlah makeup yang ringan dan tidak terlalu tebal.

Makeup memang dapat menyembunyikan jerawat, tapi juga dapat memicu jerawat jika kalian menggunakan produk yang tidak tepat atau menggunakannya terlalu tebal. Jerawat juga bisa terlihat semakin parah bila kalian memakai riasan terlalu tebal.

7. Rajin Cuci Masker Kain Kalian


Rajin Cuci Masker Kain Kalian

Begitu selesai memakai masker, segera cuci masker tersebut untuk menghilangkan segala kotoran yang bisa menyebabkan jerawat kalau kita pakai kembali. Jangan menggunakan kembali masker yang sudah dipakai, sebelum dicuci.

Cuci masker kain dengan air panas untuk membunuh kuman yang menempel pada permukaan kain. Selain itu, deterjen dengan senyawa seperti pemutih atau bahan aktif lainnya harus digunakan saat mencuci masker. Mereka membunuh mikroba lebih efektif daripada deterjen standar.

Intip juga artikel ini yuk untuk mengetahui rekomendasi obat totol jerawat yang super ramah di kantong. Simak juga beberapa kebiasaan dalam merawat wajah yang justru bikin jerawat terus bermunculan di sini.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru