Warga Korea Rekomendasikan 5 Drama Ini Untuk Ditonton Fans Internasional
TV

Seorang YouTuber belum lama ini turun ke jalan untuk menanyai langsung warga Korea Selatan tentang drama apa yang mereka rekomendasikan untuk ditonton fans internasional.

WowKeren - Setiap tahun, tim produksi sukses menghadirkan sederet drama baru untuk menghibur penonton. Drama itu tak hanya dicintai penonton dalam negeri namun juga internasional yang kebanyakan menyaksikan lewat situs streaming.

Seorang YouTuber belum lama ini turun ke jalan untuk menanyai langsung warga Korea Selatan tentang drama apa yang mereka rekomendasikan untuk ditonton fans internasional. Ada 5 drama yang disebutkan, simak berikut ini:

1. "Mystic Pop-Up Bar"

"Mystic Pop-Up Bar" merupakan drama fantasi supernatural yang tayang di JTBC. Kisahnya tentang Han Kang Bae (Sungjae BTOB) yang karena kekuatan supernaturalnya, dia menemukan bar pop-up yang hanya buka pada malam hari sebagai tempat persinggahan barunya. Dengan menggunakan kekuatan itu dan bekerja sama dengan rekan kerja barunya, mereka memecahkan masalah pelanggan dengan mewujudkan impian mereka.

2. "My Ajusshi"

"My Ajusshi" dibintang IU yang berperan sebagai Lee Ji An, cewek berusia dua puluh tahun, yang mengalami masa-masa sulit dalam hidupnya dan terus berjuang untuk mengatasi rintangan tersebut. Tentu, ada orang lain yang mengalami permasalahan sama.

"Ada sebuah drama berjudul 'My Ajusshi'. Aku melihatnya ketika berada di militer dan itu membuatku melihat kehidupan dari perspektif baru. Jadi, aku merekomendasikan 'My Ajusshi'," ungkap seorang warga.

3. "Goblin"


"Goblin" atau "Guardian: The Lonely And Great God" mengikuti kisah Goblin Kim Shin (Gong Yoo), saat ia mencari pengantin untuk mengakhiri kehidupan abadi yang ia bawa pada dirinya sendiri.

"Ini adalah drama fantasi, jadi menurut ku ini ringan dan mudah untuk ditonton siapa saja. Alur ceritanya tidak terlalu rumit. Itu adalah k-drama yang sangat populer dan dibuat dengan baik," tutur warga lain.

4. "Itaewon Class"

"Itaewon Class" menceritakan sekelompok teman yang dipimpin oleh Park Sae Ro Yi (Park Seo Joon) yang menunjukkan kekuatan tekad dan persahabatan. Dia mengatasi trauma dan tidak berhenti mengikuti jejak ayahnya.

Menonton semua petualangan mereka tidak hanya akan membuatterhibur tetapi juga menginspirasi. "Aku ingin merekomendasikan 'Itaewon Class', drama yang sedang kutonton," ujar warga lainnya.

5. "Be Melodramatic"

"Be Melodramatic" mengikuti perjalanan tiga serangkai teman berusia tiga puluh tahun (Im Jin Joo, Lee Eun Jung dan Hwang Han Joo) yang semuanya bekerja dalam produksi drama. Meskipun mereka semua memiliki jalur karier dan tujuan hidup sendiri, segalanya berubah ketika salah satu dari mereka merasakan kesuksesan dan ketenaran.

"Aku ingin merekomendasikan drama favoritku 'Be Melodramatic', tapi kurasa itu tidak akan menyenangkan jika kalian tidak mengerti bahasa Korea. Namun terlepas dari itu, aku merekomendasikan 'Be Melodramatic'!" pungkas warga yang lain.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru