Kondisi Catherine Wilson Terungkap Selama Sebulan Dipenjara, Makin Religius Hingga Rajin Salat
Instagram/cathrinewilson
Selebriti

Catherine Wilson saat ini masih menunggu hasil assesmen untuk rehabilitasi. Seperti diketahui, aktris yang akrab disapa Keket ini diamankan kepolisian karena kasus narkoba pada 17 Juli lalu.

WowKeren - Aktris cantik Catherine Wilson telah ditetapkan sebagai tersangka kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu. Seperti diketahui, Catherine Wilson ditangkap di jalan H. Saleh, Pangkalanjati, Cinere, Depok, pada Jumat (17/7) sekitar pukul 10:00 WIB dengan barang bukti sabu seberat 0,43 gram dan 0,66 gram. Saat ini, perempuan yang akrab disapa Keket itu masih menjalani proses hukum dan menunggu hasil keputusan asesmen untuk pengajuan rehabilitasi.

Mendekam dibalik jeruji besi rupanya membuat Catherine berubah menjadi religius. Pemain film "Cinta Silver" itu lebih rajin salat.

Hal tersebut disampaikan oleh pengacara Catherine yang bernama Verna Wahono. "Kondisinya tambah baik sih. Sekarang lagi jalani program dan jadi rajin salat," kata Verna pada Senin (24/8) seperti dilansir dari Suara.

Verna mengungkap bahwa Catherine baru saja selesai menjalani detoksifikasi. Sang aktris pun dikabarkan dalam kondisi yang baik sembari menunggu hasil asesmen.

"Catherine kondisinya baik-baik aja. Kami lagi menunggu hasil assessment dari BNNP DKI Jakarta," sambung Verna. "Hasilnya belum diserahkan ke kami."


Menurut keterangan, saat ini Chaterina masih menjalani program untuk menghilangkan bekas penggunaan obat. Ia pun belum bisa dijenguk.

Perempuan berusia 39 tahun itu akan segera menjalani sidang di Pengadilan Negeri Depok, Jawa Barat. Hingga saat ini berkas Catherine sedang menunggu P21 atau layak sidang.

Sementara itu, pihak kepolisian telah menyerahkan Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyidikan (SPDP) Catherine kepada pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Depok. Namun mereka belum bisa berkomentar banyak karena berkas Catherine belum lengkap alias belum P21.

"SPDP sudah masuk tinggal menunggu tahap I," kata Kasie Pidum Kejari Kota Depok Arief Syafrianto pada Rabu (5/8). "Berkasnya saja belum diterima. Kasusnya ditangani Polda Metro Jaya."

Sebelumnya diketahui, hasil tes urine menyatakan bahwa Catherine Wilson positif metamfetamine. Polisi juga melakukan tes rambut untuk mengetahui berapa lama ia mengkonsumsi narkoba itu. Hingga kini polisi masih mengejar tersangka A yang memasok narkoba ke Catherine.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait