Agnez Mo Sukses Bertahan di Industri Hiburan Hingga Go International, Ini Tips Jitunya
Instagram/agnezmo
Selebriti

Agnez Mo berbagi cerita dan ilmu mengenai kesuksesan yang berhasil ia raih di industri hiburan. Agnes Mo tak lupa juga membagikan tips sukses yang ia pegang untuk membangun kariernya.

WowKeren - Prestasi dan karier Agnes Monica di dunia hiburan tentu sudah tidak perlu diragukan lagi. Artis yang sudah mengganti nama panggung menjadi Agnez Mo itu diketahui telah mengawali karier sejak usia anak-anak. Agnez pun sukses menunjukkan semua talentanya di dunia hiburan, mulai dari bernyanyi, presenter, hingga akting.

Saat ini, Agnez Mo telah menjelma menjadi penyanyi top Indonesia. Tak hanya berkarya di dalam negeri, Agnez berhasil melebarkan saya di industri musik Amerika Serikat. Agnez mampu berkarya sekaligus berkolaborasi dengan musisi mancanegara.

Agnez rupanya memiliki sebuah prinsip yang dipegang agar bisa sukses di dunia hiburan. Bagi Agnez, menciptakan pasar atau market sendiri adalah salah satu kunci utama keberhasilan. Agnez pun menyebut Lady Gaga sebagai salah satu contohnya.

“Lady Gaga berhasil menciptakan marketnya sendiri saat dance music belum memiliki tempat ketika orang banyak lebih senang mendengar pop dan rock," ujar Agnez Mo di acara Eventori Webinar Indonesia Entertainment Outlook 2021 dilansir dari Okezpne.com pada Selasa (24/11).


Menurut Agnez, menjadi seniman harus berpatokan kepada prinsip dan tujuan. Sehingga tak mudah dipengaruhi dan mempunyai karakter dan warna tersendiri. Landasan itu pula lah yang membuat Agnez fokus pada tujuan.

"Menurut saya, artis itu harus tahu yang dia mau. Jangan jadi barbie doll. Buatlah market sendiri dan teruslah berkembang. My best experience itu datang dari atas stage. Jangan pernah takut untuk gagal." jelas Agnez.

Selanjutnya, Agnez Mo mengungkap jika menjadi tenar bukanlah tujuan melainkan sebuah risiko. Popularitas bagi Agnez merupakan imbas dari konsistensi berkarier secara sungguh-sungguh.

"Goal dalam hidup saya itu tidak untuk terkenal. Nah, balik lagi ke masing-masing, berkarya itu hanya ingin ngetop atau benar-benar berkarya?. Saya nggak hanya mikirin income, itu bukan yang utama. Tapi bagaimana create karya yang otentik," pungkas Agnez Mo.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru