Mati Listrik, Ivan Gunawan Sampaikan Protes Ini Ke PLN
Instagram/ivan_gunawan
Selebriti

Ivan Gunawan terlihat geram ketika terjadi mati listrik di butiknya. Tak tinggal diam, ia pun menyampaikan protes untuk PLN hingga akhirnya dapat respon tak terduga.

WowKeren - Belum lama ini desainer kondang Tanah Air, Ivan Gunawan berhasil menyita perhatian netizen lantaran sebuah unggahan videonya di Instagram Story. Bagaimana tidak, pria yang akrab disapa Igun ini tiba-tiba saja terlihat marah.

Rupanya ia sedang menyampaikan protes kepada PLN karena listrik di butiknya mati. Dalam video yang berdurasi 11 detik, Igun memperlihatkan kondisi butiknya yang menjadi gelap gulita karena mati lampu.

Mati Listrik, Ivan Gunawan Sampaikan Protes Ini Ke PLN

Instagram Story

Tak ayal, kejadian itu membuat Igun menyampaikan protesnya ke PLN agar listrik bisa lekas menyala. Selain itu, Igun juga curhat soal butiknya yang sepi orderan lantaran adanya pandemi corona.


"Halo PLN, butik saya mati lampu. Tolong yang kerja di PLN, mau kerja nih. Sudah sepi order, mati lampu, gimana ngejahitnya. Halo PLN, gelap-gelap," teriak Ivan Gunawan dengan gaya khasnya, dalam videonya di Instagram, Rabu (25/11).

Mengiringi video unggahannya, Igun meminta tolong kepada seluruh followers-nya di Instagram untuk turut mengingatkan pihak PLN. "Teman-teman di PLN siapa tahu ada yang follow saya, daerah Cipete mati lampuh nih," pungkas Igun.

Mati Listrik, Ivan Gunawan Sampaikan Protes Ini Ke PLN

Instagram Story

Tak berselang lama, suasana hati Igun pun langsung terlihat baik dalam unggahan Instagram Story selanjutnya. Pasalnya setelah menyampaikan protes tersebut listrik di butiknya pun sudah kembali menyala.

Igun pun menyampaikan ungkapan senang sekaligus terima kasih pada pihak PLN yang sudah mendengarkan kritiknya. “Asyik, lampu di butik aku udah nyala lagi, thank you,” ujar Igunlantas tersenyum. “Thank you akhirnya lampunya dah nyala lagi,” tulis Igun mengiringi unggahannya.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru