Gisel Minta Maaf ke Gading dan Wijin Soal Skandal Video Syur, Ungkap Harapan untuk Gempi
Instagram/gisel_la
Selebriti

Sambil menahan tangis, Gisella Anastasia menghaturkan permintaan maaf untuk seluruh keluarga soal 'kenakalannya' di masa lalu. Ia pun mengaku akan kooperatif dalam menjalani proses hukum.

WowKeren - Gisella Anastasia akhirnya tampil di hadapan publik setelah sekian lama mempersiapkan diri untuk berbicara soal skandal video syur yang menjeratnya. Lewat konferensi pers yang digelar di sebuah hotel di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan pada Rabu (6/1), Gisel menghaturkan permintaan maaf untuk masyarakat Indonesia, keluarga, serta sang anak Gempita Nora Marten.

Gisel mengaku jika perbuatannya tidak patut untuk dicontoh. Perempuan asal Surabaya ini mengaku sudah mengecewakan banyak orang yang selama ini mendukungnya. "Izinkan malam hari ini dengan segala kerendahan hati saya untuk mengucapkan permintaan maaf yang sebesar-sebesarnya untuk masyarakat Indonesia," kata Gisel.

"Seluruh yang terkait khususnya kepada keluarga besar saya, sahabat, teman-teman, orang-orang yang mengasihi saya, partner kerja dan semua pihak yang menaruh kepercayaan kepada saya atas apa yang saya lakukan yang bukan menjadi sebuah contoh yang terpuji yang bisa kalian harapkan dari seorang saya, Gisella Anastasia," sambungnya.

Selain itu, Gisel juga meminta maaf kepada Gading Marten dan sang kekasih, Wijaya Saputra alias Wijin. Ia pun berharap orangtua Gading dan Wijin berkenan memaafkan segala perbuatannya di masa lalu. Gisel juga berharap pengampunan kepada Tuhan atas semua kesalahannya.


"Saya berharap melalui pernyataan saya ini, saya bisa dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya dari semua pihak terutama sekali lagi, dari yang saya kasihi, kedua orangtua saya, seluruh keluarga besar, anak saya Gempita, mas Gading dan seluruh keluarga besarnya serta Wijin dan keluarga," ujar Gisel. "Terutama ada pengampunan dari Tuhan saya, Yesus Kristus dalam kehidupan saya."

Bukan hanya itu, Gisel juga berterima kasih kepada orang-orang terdekatnya yang telah memberi dukungan menghadapi masalah ini, dan tidak malah menghakimi. "Tidak henti-hentinya saya mengucap syukur buat keberadaan mereka semua dalam kehidupan saya yang ada dan selalu mendoakan, support dan tetap memutuskan buat mengasihi saya dan tidak menghakimi saya selama proses ini," tuturnya.

Lebih lanjut, Gisel mengaku tidak ingin kasus ini berdampak negatif untuk sang anak. Oleh karena itu, jika diizinkan Gisel ingin menata kehidupannya kembali bersama sang anak.

"Besar harapan saya menata kembali kehidupan saya bersama Gempita," ungkap Gisel. "Dan dengan adanya kasus ini saya berharap tidak berdampak negatif terhadap psikologi anak saya. Dengan support dari orang-orang terdekat, melangkah maju untuk masa depan yg lebih baik."

Sebagai penutup, Gisel pun mengaku akan berlaku kooperatif dalam menjalani proses hukum terkait kasusnya tersebut. "Saya sebagai warga negara Indonesia yang baik, akan terus bersikap kooperatif dan mengikuti proses hukum yang berjalan," tutupnya.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait