Cha Eunwoo Minta Putus Tinggalkan Moon Ga Young di 'True Beauty', Tim Hwang In Yeop Heboh
Naver
TV

'True Beauty' kini tinggal menyisakan empat episode pamungkas. Drama tvN itu bakal digantikan oleh 'Mouse' yang dibintangi Lee Seung Gi mulai 24 Februari mendatang.

WowKeren - "True Beauty" akan menayangkan episode terbaru pada Kamis (28/1). Jelang tayang, tim produksi drama tvN itu merilis preview episode ke-14 yang dijamin membuat emosi penonton bakal campur aduk.

Preview dimulai dengan Lim Joo Kyung (Moon Ga Young) yang bernarasi, "Sekarang aku akan berteman dengan orang-orang yang mencintaiku. Aku tidak akan lari dari kenyataan lagi." Sepertinya Lim Joo Kyung sekarang akan mulai menerima wajah aslinya tanpa riasan dan mencintai dirinya sendiri apa adanya.

Preview berlanjut dengan adegan Han Seo Joon (Hwang In Yeop) menatap penuh kasih sayang pada Lim Joo Kyung yang tertidur di ruang musik sekolah mereka. Han Seo Joon kemudian bertanya pada Lee Suho (Cha Eunwoo), "Bisakah aku menyatakan perasaanku kepada Lim Joo Kyung?"

Preview juga akan memperlihatkan Lim Joo Kyung dan Lee Su Ho yang memiliki masalah dalam hubungan mereka karena pria itu harus pindah jauh. Sebelum preview berakhir, Lee Su Ho bernarasi, "Ayo putus".


Preview di mana Lee Su Ho meminta putus dan meninggalkan Lim Joo Kyung ini langsung banjir komentar fans Indonesia. Banyak fans tim Han Seo Joon memprediksi apa yang akan terjadi nantinya dalam "True Beauty".

"EAAA DITINGGAL SUHO KE JEPANG, APAKAH TEAM SEOJUN BISA MENAKLULAN JUKYUNG DALAM 2 EPISODE PERMISAH??" tulis seorang fans. "Yauda gapapa jukyung dititip dulu ke seojun, soalnya jujur ini aku pengen liat jukyung kisseu juga sama seojun boleh kali wkwk," sambung yang lain.

"Tim seojun jangan berharap banyak yaa, tvN ga sebaik itu sama second lead, jangankan suhoo, contoh yg udah lewat aja seperti nam do san ke amerika dalam 3 tahun aja masih disatukan kembali sama mbak dalmi pas dia pulang," pungkas fans lainnya.

Sementara itu, "True Beauty" kini tinggal menyisakan tiga episode pamungkas. Drama tvN itu bakal digantikan oleh "Mouse" yang dibintangi Lee Seung Gi dan Park Joo Hyun mulai 24 Februari mendatang. Jangan sampai ketinggalan menyaksikan ya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait