Terus Dicibir, Nia Ramadhani Klarifikasi Soal Kesulitannya Jadi Host di Acara TikTok Awards
Instagram/doleytobing
Selebriti

Nia Ramadhani akhirnya buka suara untuk memberikan klarifikasinya setelah ramai dicibir lantaran dianggap tak mampu mengimbangi Raffi Ahmad saat menjadi host di TikTok Awards Indonesia 2020.

WowKeren - Nia Ramadhani didapuk menjadi host di acara TikTok Awards Indonesia 2020 yang digelar pada Sabtu (30/1) di Studio RCTI+, Kebon Jeruk, Jakarta. Tak sendirian, ia memandu acara tersebut bersama dengan Raffi Ahmad.

Sayangnya, banyak dari warganet yang mengkritik Nia. Pasalnya, Nia dianggap tidak bisa mengimbangi Raffi sebagai host. Tak hanya itu, Nia juga dikritik lantaran artikulasinya saat bicara kurang jelas.

Kini Nia pun angkat bicara terkait hal tersebut. Ibu tiga anak ini rupanya sudah menyadari hal tersebut dan sempat mengaku kesulitan kepada rekannya, Raffi. Nia juga sempat protes lantaran Raffi lebih memilih membaca tulisan prompter.

Hal itu terlihat dalam Vlog terbaru Rans Entertainment yang diunggah di YouTube pada Selasa (2/2). "Sorry jujur yah, lo baca doang," kata Nia Ramadhani di belakang panggung TikTok Awards.


"Yah habis gimana," jawab Raffi. Nia lantas menerangkan bahwa ia tak bisa membaca prompter karena matanya minus. Oleh karenanya, ia berpikir akan bisa saling ngobrol biasa dengan Raffi.

"Sedangkan gue nggak bisa baca jauh. Jadi setelah lo ngomong itu, gue pikir bisa ngobrol kayak biasa," ucap Nia. Raffi pun menjelaskan kalau acara formal seperti demikian biasanya terbatas dengan durasi.

"Kalau acara awards gini kan durasi," ujar Raffi. "Aduh ribet sedangkan gue nggak bisa," timpal Nia. Namun Nia berterimakasih kepada Raffi karena terus membantunya.

"Tapi tahu nggak Raffi Ahmad tuh sangat membantu. Lo langsung ambil inian gue. Itu bagus. Tadi malah gue mau diam aja," ungkap Nia. "Jangan diamlah, loe kan di sini sebagai icon mama muda," imbuh Raffi Ahmad.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru