Dua Kali Peringati Hari Musik Nasional Saat Pandemi, Begini Kata Rizky Febian
Instagram/rizkyfbian
Musik

Pandemi Covid-19 mulai mewabah di Indonesia pada awal Maret 2020 lalu. Hal ini berarti sudah dua kali Hari Musik Nasional sudah dirayakan selama pandemi, begini kata Rizky Febian.

WowKeren - Menjadi salah satu pengisi acara Hari Musik Nasional yang digelar oleh detikcom, Rizky Febian mengaku perayaan tersebut sangat berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya. Diketahui, kasus pertama Covid-19 ditemukan di Indonesia pada awal Maret 2020 lalu. Hal itu berarti sudah dua Hari Musik Nasional dirayakan dalam suasana pandemi.

Rizky Febian tidak menampik bahwa industri musik juga ikut terdampak Covid-19. Ia kemudian mengaku sangat merindukan manggung bersama rekan-rekan musisi yang lain.

"Jujur banyak banget perbedaannya. Cukup berbeda jadi sedihnya tidak ada pagelaran musik, menurut aku cukup sedih lah," ungkap pria yang akrab disapa Iki itu. "Iki pun sedang fokus di bidang musik, yang disedihkan tidak bisa merayakan dengan sesama musisi, yang membuat sedih adalah banyak orang di luar sana yang sangat rindu, rindu ketemu sahabat di satu event."

Putra sulung komedian Sule tersebut juga mengungkapkan kerinduannya akan suara sorak-sorai dari penonton. Selama pandemi ini, semua konser perlehatan musik memang digelar secara virtual. Interaksi yang tidak terjalin secara langsung memang kurang memberi sentuhan tersendiri.


Rizky Febian kemudian berucap bahwa satu tahun bukannya waktu yang pendek sehingga seharusnya sejumlah pihak terkait sudah bisa memberikan solusi bagi industri musik. Ia juga mengakui bahwa tidak mudah untuk kembali menggelar konser seperti dulu dengan memberlakukan protokol kesehatan super ketat.

"Kayaknya sudah saatnya, sudah setahun juga, sudah saatnya kita memberanikan diri," imbuh Rizky Febian. "Bukan berarti kita melanggar protokol kesehatan tapi gimana caranya kita membuat sistem baru yang sama-sama enak dengan hal itu. Orang-orang masih bisa datang dengan protokol kesehatan."

Bagi Rizky Febian, musik bisa berperan penting bagi bangsa Indonesia. Terlebih sejak zaman dahulu musik memang digunakan untuk media menyampaikan pesan. Selain itu, musik juga bisa menjadi sarana bagi seseorang untuk mengekspresikan diri.

"Musik juga kadang dijadikan alat untuk menyampaikan sesuatu," pungkas Rizky Febian. "Dengan adanya musik, bisa mengubah mood kita di setiap harinya, terkadang mood yang jelek bisa jadi bagus ketika ngedenger lagu dan makna lagunya."

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru