Aktor Senior Wawan Wanisar Meninggal Dunia, Lukman Sardi Cs Turut Berduka Cita
Instagram
Selebriti

Aktor senior Wawan Wanisar dikabarkan meninggal dunia pada Senin (29/3) di usianya yang ke-71. Sejumlah selebriti pun turut mengucapkan rasa belasungkawa.

WowKeren - Dunia hiburan kembali berduka. Aktor senior Wawan Wanisar dikabarkan meninggal dunia pada Senin (29/3). Wawan mengembuskan napas terakhirnya pada usia ke-71. Sayang, belum diketahui pasti penyebab kematian mendiang Wawan.

Kabar meninggalnya Wawan disampaikan oleh Deddy Mizwar melalui unggahan Instagram miliknya. Sebagai sesama aktor, Deddy mengakui kehebatan Wawan dalam berakting.

"Innalilahi wainna ilaihi rojiun... Satu lagi aktor film dan sinetron kembali kepangkuan Illahi, hari ini 29 Maret 2021..." tulis Deddy seraya mengunggah foto lawas Wawan. "Bung Wawan Wanisar lahir 13 Desember 1949. Selama hidupnya, beliau telah mengabdikan diri di perfilman Indonesia dan meraih berbagai penghargaan."

"Tokoh yang pernah dilakoni antara lain sebagai Lettu Pierre Tendean dalam film G30S/PKI dan juga berperan sebagai Mayor Lukman di film Nagabonar..." lanjut Deddy. "Kawan yang sangat disipilin bekerja, tak ada kata letih, selalu siap dilapangan untuk shooting... selamat jalan kawan... semoga Allah menerima amal ibadah kawan, dan mengampuni segala kesalahannya... Aamiin."

Wawan Wanisar Meninggal Dunia

Instagram


Sejumlah rekan selebriti lainnya pun turut berduka cita. Sebut saja Lukman Sardi, Yati Octavia, Ibnu Jamil, Agus Kuncoro hingga Marini Zumarnis.

"Innallilahi wainna illaihi rojiun," ungkap Yati di bagian kolom komentar. "Turut berduka cita yang dalam 🙏😢," balas Lukman Sardi. "Inalillahi wainaillaihi rojiun," sahut Agus Kuncoro.

"Innalillahi wa inna illaihi rojiun... bismillah husnul khotimah," timpal Marini Zumarnis. "Innalillahi WA Innalillahi rojiun... Turut berduka cita 🙏🙏🙏," tambah Ibnu Jamil.

Nama Wawan mulai dikenal sejak tahun 1982 melalui film G 30 S/PKI. Di situ, ia berperan sebagai Kapten Piere Tendean. Wawan juga pernah memerankan Dukun Datuk dalam film Dukun AS (Misteri Kebon Tebu) yang dirilis pada 1990.

Di masa bangkitnya film Indonesia, Wawan Wanisar juga masih laku membintangi sejumlah film seperti The Fabulous Udin (2016), Lukisan Ratu Kidul (2019), Cinta Tanpa Tapi (2021) dan Berhenti di Kamu (2021). Selain film layar lebar, Wawan juga pernah membintangi sinetron seperti "Pesantren Rock N Roll".

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru