Pakai Sandal Saat Beli Tas Branded, Kiky Saputri Ungkap Perlakuan Security Padanya
Instagram/kikysaputrii
Selebriti

Kiky Saputri menceritakan bagaimana ia mendapatkan perlakuan kurang menyenangkan saat masuk ke toko yang menjual tas branded hanya gara-gara ia pakai sandal.

WowKeren - Belum lama ini Kiky Saputri menceritakan bagaimana sebelumnya ia pernah diabaikan staff toko tas branded. Sampai securty toko pun memandang Kiky dengan tatapan tajam saat dia masuk ke toko.

Kala itu untuk pertama kalinya Kiky datang bersama teman-temannya berniat ingin membeli tas branded. Namun mereka kurang percaya diri karena datang hanya menggunakan sandal.

Bahkan Kiky mengakui penampilannya pada saat itu masih kalah keren dengan para penjaga toko. "Minder sama SPG-nya saja keren-keren banget, pas masuk, baru juga buka pintu, itu security-nya langsung lihatin dari atas ke bawah," kata Kiky, dalam YouTube Ussy Andhika Official.

Dan benar saja, saat Kiky dan seorang temannya memberanikan diri masuk ke toko tersebut ia pun mendapatkan perlakuan kurang menyenangkan. "Pas masuk, ya Allah baru juga buka pintu itu security-nya udah ngelihatinnya dari atas sampai ke bawah, mana gue pakainya sandal Matahari lagi," ungkap Kiky.


Kiky mengaku para staff toko tak melayaninya. "Masuk nih, tapi enggak ada yang ngelayanin, di sana orang pada lihat sepatu diambilin, kita berdua diabaikan," ujar Kiky.

Karena tidak ada yang melayani, Kiky dan temannya pun batal membeli tas dan memilih pergi. "Akhirnya kan ada dua pintu tuh, masuk dari sini, kita keluar lagi, karena nggak ada yang ngelayanin," tutur Kiky.

Lantas pada tahun 2021 nama Kiky semakin terkenal setelah ia membintangi program acara "Lapor Pak!". Diakui Kiky kini banyak orang jadi lebih mengenalnya meskipun ia bepergian dengan menggunakan masker.

Kiky pun menjadi lebih percaya diri untuk masuk ke toko tas branded tersebut. Dan Kiky pun mendapatkan perlakuan yang berbeda dari sebelumnya. Kiky dilayani dan dikenal oleh orang-orang yang bekerja di sana.

"Pas di rumah, saya pakai Rp30 juta kok biasa saja ya. Saya cuma pake dua kali, Lebaran sama ke perusahaan. Itu pun nggak ada orang yang ngelihatin tas saya. Ternyata nggak semua orang cocok pakai tas mahal," ucap Kiky.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru