Ahn Bo Hyun Tak Terbebani Lakukan Adegan Ranjang Bareng Han So Hee di 'My Name', Ini Alasannya
TV

Saat melakukan wawancara pada Senin (25/10), Ahn Bo Hyun turut membahas adegan ranjangnya dengan Han So Hee dalam drama Netflix 'My Name'. Bagaimana penuturannya?

WowKeren - Pada Senin (25/10), Ahn Bo Hyun melakukan wawancara video dengan Sports Chosun untuk membahas drama terbarunya yang berjudul "My Name". Dalam kesempatan ini, dia turut berbicara tentang adegan ranjangnya dengan Han So Hee.

"My Name" merupakan drama gelap yang berfokus pada kehidupan Yoon Ji Woo (Han So Hee). Dia rela bergabung dengan jaringan kejahatan untuk membalas dendam atas kematian ayahnya.

Demi melancarkan balas dendamnya, Yoon Ji Woo bergabung dengan Kepolisian dan menjadi mata-mata bagi kelompoknya. Di sana dia memiliki rekan bernama Detektif Jeon Pil Do yang diperankan oleh Ahn Bo Hyun.

Adegan ranjang pasangan ini bermula ketika Jeon Pil Do meminta Yeon Ji Woo untuk tidak menanggung segalanya sendiri. Mereka kemudian terbawa suasana dan melakukan hubungan intim yang cukup panas.

Ahn Bo Hyun mengungkapkan bahwa adegan tersebut memiliki makna penting yang menunjukkan perubahan karakter mereka. Karena itulah dia tidak merasa terbebani saat harus melakukan adegan tersebut.

Dia menuturkan, "Menurutku reaksi beragam penonton muncul karena setiap orang memiliki sudut pandang yang berbeda. Menurut pendapat pribadiku, adegan itu menunjukkan Pil Do dan Ji Woo yang sama-sama memiliki luka saling menjadi penghiburan bagi satu sama lain."


"Adegan itu menunjukkan perasaan Pil Do dan Ji Woo serta proses bagaimana mereka berubah. Itu juga menjadi adegan penting yang memprovokasi Ji Woo," imbuhnya.

Ahn Bo Hyun menambahkan, "Love scene menunjukkan semua perasaan itu. Adegan itu direkam setelah aku berdiskusi dengan sutradara, penulis dan So Hee. Jadi aku tidak merasa terbebani dan justru lebih mendalami perasaan karakter Pil Do."

Lebih lanjut, Ahn Bo Hyun mengungkap bagaimana perasannya tentang kesuksesan drama ini. Dia berkomentar, "Aku sangat tersanjung. Aku pikir 'Squid Game' memberi kami dorongan yang besar. Rasanya luar biasa."

"Orang-orang mengatakan bahwa peran seorang detektif tidak cocok untukku dan mereka tidak sabar untuk melihat bagaimana (aktingku) nantinya. Dan aku senang setelah mendengar bahwa aku benar-benar terlihat seperti seorang detektif," pungkasnya.

Sementara itu, "My Name" mengalami kesuksesan yang cukup besar sejak dirilis pada 15 Oktober lalu. Drama garapan sutradara "Extracurricular" ini bahkan menduduki peringkat ketiga di Netflix seluruh dunia.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru