Sophia Latjuba belum lama ini membagikan postingan di akun media sosial pribadi. Postingan itu pun langsung mendapat reaksi mengejutkan dari para pengikutnya.
- Dessy Novitasari
- Senin, 07 Maret 2022 - 10:35 WIB
WowKeren - Sophia Latjuba belum lama ini membagikan postingan terbaru di laman akun Instagram pribadi. Penampilan Sophia Latjuba dalam unggahan tersebut langsung mendapat sorotan dari pengikutnya di Instagram.
Bukan tanpa sebab, meski sudah berada di usia yang tidak muda lagi, penampilan Sophia Latjuba ini tidak kalah keren dengan anak-anak mudah. Padahal, Sophia Latjuba sudah berusia 51 tahun.
Dalam unggahan tersebut, Sophia Latjuba terlihat mengenakan crop top berwarna orange. Sophia Latjuba pun berpose dan terlihat melihat ke arah kamera.
"Orange you glad to see me? (Oranye kamu senang melihat saya?)," tulis Sophia Latjuba pada Sabtu (5/3).
Dengan crop top tersebut, ibunda Eva Celia itu memperlihatkan pinggangnya yang sangat langsing. Sontak saja, unggahan Sophia Latjuba itu langsung mendapat banyak komentar dari netizen.
Tidak sedikit yang memberikan pujian atas penampilan Sophia Latjuba. Banyak dari mereka juga mengaku heran dengan penampilan Sophia yang seakan-akan menolak untuk tua.
"Mulai hari ini aku janji mau puasa tiap liat foto tante Sophia, moga janjinya ter tepati," komentar salah satu netter. "Forever young, dear @sophia_latjuba88," kata netter lain. "Ini 50thn loh @dinanswr apa ga gemeter perut kita melihat ini," ucap netter lain.
"Bikin iri tenan badannya," ujar netter lain. "Rahasia nya apa ka ... bisa cantik dan segar d usia tak lagi muda," tambah netter lain. "50th begini," sahut netter lain. "Kenape makin muda gini," tutur netter lain. "Cantik bgt dr dulu tdk berobah tetap awet n syantik," puji netter lain.
Seperti diketahui, Sophia Latjuba merupakan salah satu publik figur yang sudah lama sekali malang melintang di dunia hiburan Tanah Air. Meski sudah berusia 51 tahun, Sophia Latjuba tetap menjaga tubuhnya segar dan selalu awet muda. Tidak sedikit kaum hawa pun merasa iri dengan penampilan Sophia Latjuba.
(wk/dess)