Dasom eks SISTAR Senang Bisa Saksikan Film di Bioskop Meski di Era Pandemi
Instagram/som0506
Selebriti

Baru-baru ini, Dasom eks SISTAR tampak ikut menghadiri acara pemutaran film perdana yang dibintangi oleh Lee Sun Bin bertajuk 'Air Murder' secara perdana di bioskop. Mengingat saat pandemi COVID-19 terus melonjak, tempat ini sempat dibatasi.

WowKeren - Setelah lama tidak terlihat wara-wiri di depan publik, Dasom eks SISTAR baru-baru ini muncul di acara konferensi pers film yang ia bintangi. Mengingat kepopulerannya, Dasom menghipnotis banyak orang karena penampilannya yang santai namun tetap memukau.

Terungkap bahwa pada Selasa (19/4), mantan anggota SISTAR Dasom terlihat di pemutaran perdana film baru "Air Murder". Dasom tampak menghadiri pemutaran perdana VIP film tersebut bersama aktor Lee Joon Hyuk.

Di acara tersebut, Dasom terlihat mengenakan jaket pendek di atas crop top. Ia membuat netizen dan penggemar terkesan dengan kecantikannya yang tidak berubah. Dasom juga memberikan kabar terbaru kepada para penggemarnya dan memposting foto-fotonya di Instagram untuk mengajak penggemarnya menyaksikan film tersebut.


"Aku pergi ke bioskop untuk pertama kalinya setelah sekian lama. Aku menikmati filmnya," tulis Dasom di keterangan fotonya. Mengingat di tengah pandemi COVID-19, maka menjadi sesuatu yang wajar bagi Dasom mengungkapkan kerinduannya bisa menyaksikan film di bioskop favorit. Atas hal ini, Dasom kemudian mendapatkan pujian dari penggemarnya yang turut merasakan kegembiraannya bisa menyaksikan film di bioskop.

"Air Murder" sendiri adalah film yang diangkat dari novel dengan judul yang sama. Film ini berfokus untuk menceritakan tentang bencana disinfektan pelembab udara yang benar-benar terjadi di Korea. Dari film ini mengungkapkan kebenaran kematian misterius para korban tanpa pelaku dan memberitahu dunia tentang rasa sakit para korban dan keluarga mereka yang berduka dan masih berlangsung.

Film ini akan dirilis dan dapat disaksikan oleh publik di bioskop pada 22 April mendatang. Selain itu, film ini yang dibintangi oleh Lee Sun Bin dan rekan-rekan lainnya telah mendapatkan antusias dari pemirsa.

Sementara itu, Dasom juga telah dikonfirmasi akan tampil dalam drama "Reverse". Belum diketahui secara pasti kapan drama ini tayang, namun kehadiran Dasom selalu dinantikan karena popularitasnya ini.

(wk/taki)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait