Lokal Banget, Kim Young Dae Dikira Lakukan Pemotretan di Warteg
Instagram/youngdae0302
Selebriti

Kim Young Dae sontak langsung membuat para penggemar dalam negeri bercanda lantaran menjalani pemotretan di Thailand yang terlihat seperti tengah ada di warteg, setuju?

WowKeren - Para selebriti Korea Selatan memang tak jarang yang melakukan pemotretan dengan konsep-konsep tak disangka. Kali ini, Kim Young Dae yang sukses disorot oleh para penggemar dengan pemotretan barunya.

Majalah Marie Claire Korea baru-baru ini membagikan sederet momen Kim Young Dae ketika di Thailand. Beberapa waktu lalu, Kim Young Dae pergi ke Thailand dan tak ragu untuk membagikan sederet momennya di negara tersebut.

Kim Young Dae menjalani pemotretan di tempat yang sama sekali tidak disangka-sangka selama di Thailand. Aktor tampan kelahiran tahun 1996 itu terlihat menjalani pemotretan di pantai dan tempat makan sederhana.

Marie Claire mengungkapkan bahwa Kim Young Dae akan menghiasi edisi baru majalah tersebut pada Juli 2022. Ia disebut memiliki penampilan yang secerah matahari pada pemotretan di salah satu kota di Thailand.


"Bagian dari Marie Claire edisi Juli dengan aktor Kim Young Dae, yang berperan sebagai bintang top Gong Tae Sung dalam drama <Shooting Star>, dirilis. Bukankah penampilannya secerah matahari yang menyinari kota Hua Hin, tempat liburan terkenal di Thailand?" ungkap Marie Claire.

Pemotretan baru Kim Young Dae tersebut langsung mendapatkan sorotan dari para penggemar. Penggemar di Indonesia terlihat salah fokus pada salah satu potret yang dibagikan Marie Claire.

Kim Young Dae terlihat bak tengah mengabadikan foto di "warteg" yang ada di Indonesia. Warteg di Indonesia memang biasanya terlihat dengan meja panjang serta kursi plastik.

"Warteg mana bang," ujar salah seorang penggemar. "Serius ini di warteg ?? Kirain editan loh," kata lainnya. "Sudah saatnya kita kembali ke warteg," ucap lainnya. "PLEASE .. GW kira editan njirr mo nangiisssss ... warteg mana bang ??" ungkap lainnya.

(wk/alfa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait