8 Potret Peran Ikonik Kim Go Eun, Rating 'Little Women' Pecah Rekor
TV

Menurut Nielsen Korea, 'Little Women' meraih rating yakni 11,2 persen. Di sisi lain, Kim Go Eun selaku tokoh utama mencuri perhatian dengan kemampuan aktingnya. Ia diketahui memulai debut sejak tahun 2012 dan telah membintangi banyak karakter ikonik.

WowKeren - "Little Women" menayangkan episode ke-10 pada Minggu (2/10). Dalam episode terbarunya, drama tvN ini kembali menampilkan plot twist yang mengejutkan. Berbagai plot twist yang ditampilkan dalam "Little Women" ini membuat rating drama tersebut mencetak rekor rating tertinggi dari episode pekan lalu. Menurut Nielsen Korea, "Little Women" meraih rating nasional 9,7 persen dan menembus titik tertinggi 11,2 persen.

Di sisi lain, Kim Go Eun selaku tokoh utama mencuri perhatian dengan kemampuan aktingnya. Aktingnya yang emosional membuat penonton "Little Women" ikutan terbawa suasana. Dalam drama ini ia bermain sebagai Oh In Joo yang merupakan sulung keluarga yang pekerja keras dan berkemauan kuat. Sepanjang berjalannya episode "Little Women", Kim Go Eun menunjukkan aksi memukau dalam drama tersebut.

Kim Go Eun diketahui memulai debut akting sejak tahun 2012 dan langsung meraih penghargaan. Bak otodidak, ia belum pernah muncul dalam film atau drama TV sebelumnya, bahkan tidak dalam peran kecil. Kim Go Eun sebelumnya hanya berakting dalam produksi siswa atau drama sekolah. Kini, ia menjadi salah satu aktris yang dramanya atau filmnya tak pernah gagal. Berikut sederet peran ikonik Kim Go Eun dalam drama atau film:

(wk/rosi)

1. 'A Muse'


'A Muse'

Kim Go Eun memulai debut aktingnya lewat film "A Muse" pada tahun 2012. Film ini Eungyo menceritakan kisah seorang profesor sekaligus penyair tua terkenal, Lee Jeok Yo (Park Hae Il). Ia mengadopsi Seo Ji Woo (Kim Moo Yul), novelis muda yang kurang berbakat tapi sangat baik hati dan setia, untuk menjadi anak didiknya. Kim Go Eun sendiri bermain sebagai seorang siswa yang hadir di kehidupan Lee Jeok Yo. Kim Go Eun dalam film "A Muse" menampilkan adegan dewasa yang sempat membuat heboh.

2. 'Memories of the Sword'


'Memories of the Sword'

"Memories of the Sword" merupakan film bertemakan kerajaan di mana Kim Go Eun bermain sebagai seorang pendekar. Karakternya bernama Hong-ee atau Seol-hee yang dilatih untuk membalaskan dendam. Film ini memang mengisahkan tentang balas dendam dan pengkhianatan yang mencekam. Di sisi lain, Kim Go Eun bermain dengan bintang besar seperti Lee Byung Hun, Bae Soo Bin, hingga Jeon Do Yeon dalam "Memories of the Sword".

3. 'The Advocate: A Missing Body'


'The Advocate: A Missing Body'

"The Advocate: A Missing Body" merupakan film komedi thriller yang dibintangi Kim Go Eun bersama Lee Sun Kyun. Karakternya digambarkan sebagai seorang jaksa bernama Jin Sun Mi. Keduanya bekerja sama untuk untuk mengungkap skema tersembunyi di balik kasus pembunuhan yang terjadi.

4. 'Tune in for Love'


'Tune in for Love'

Kim Go Eun membintangi film berlatar tahun 1990-an ketak krisi IMF terjadi berjudul "Tune in for Love". Ia bermain sebagai Mi Soo, pekerja paruh waktu pekerja keras di sebuah toko roti, secara tidak langsung bertukar cerita dengan Hyun Woo (Jung Hae In) di sebuah program radio. Keduanya jatuh cinta dan terlibat perasaan yang mendalam.

5. 'Cheese in the Trap'


'Cheese in the Trap'

"Cheese in the Trap" merupakan drama pertama yang dibintangi oleh Kim Go Eun pada tahun 2016. Ia bermain sebagai Hong Seol, seorang mahasiswi cantik dan pekerja keras yang berjuang untuk mengetahui niat sebenarnya Yoo Jung (Park Hae Jin) sang senior. Drama ini berfokus pada kehidupan dan hubungan sekelompok mahasiswa, khususnya hubungan yang sulit antara mahasiswa beasiswa pekerja keras Hong Seol (Kim Go Eun) dan senior yang menipu, Yoo Jung (Park Hae Jin).

6. 'Goblin'


'Goblin'

Dalam drama "Goblin" Kim Go Eun bermain sebagai anak SMA bernama Ji Eun Tak yang sedang berusaha masuk ke sebuah Universitas. Sejak kecil Ji Eun Tak ditakdirkan sebagai pengantin dari Kim Shin (Gong Yoo) dan bisa melihat hantu. Pada hari ulang tahunnya, Ji Eun-Tak duduk di tepi laut dengan kue ulang tahun yang menyala. Saat itu, Kim Shin tiba-tiba muncul di hadapannya. Kisah cinta keduanya pun dimulai.

7. 'The King Eternal Monarch'


'The King Eternal Monarch'

Kim Go Eun bermain sebagai seorang polisi berpangkat Inspektur di Pasukan Kejahatan Kekerasan Tiga dari Badan Kepolisian Nasional Republik Korea. Ia memiliki kemauan yang kuat dan kepribadian yang konkret.

Mengusung tema dunia paralel, Kim Go Eun juga bermain ganda dalam drama "The King Eternal Monarch". Di universe berbeda, Kim Go Eun berperan sebagai Jung Tae Eul, seorang detektif kriminal yang begitu sempurna. Sementara di dunia paralel lainnya, ia bermain sebagai Luna yang kontras dan merupakan seorang penjahat misterius.

8. 'Yumi Cells'


'Yumi Cells'

Berdasarkan webtoon eponymous, ini adalah roman psikologis berbasis sel yang mengungkap kehidupan sehari-hari seorang pekerja kantoran biasa Yumi melalui mata sel-sel di kepalanya. Dalam drama "Yumi's Cells" Kim Go Eun bermain sebagai Yumi sang tokoh utama. Karena banyaknya peminat, drama ini akan digarap sampai season 3-nya.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait