Jungkook dan V Masih Sempat Ngelawak Saat BTS Kunjungi Gedung Putih
Selebriti

BTS akhirnya mengungkap kisah balik layar saat mengunjungi Gedung Putih pada Juni lalu. Saat berada di sana, Jungkook dan V masih sempat membuat drama komedi versi mereka sendiri.

WowKeren - Pada Rabu (5/10), BTS merilis video spesial di mana ketujuh member mengunjungi Gedung Putih. Seperti diketahui, grup pelantun "Permission to Dance" itu sempat mampir di kediaman Presiden Amerika Serikat pada Juni lalu.

Saat bersiap-siap akan bertemu Presiden Joe Biden, rupanya V dan Jungkook masih sempat menunjukkan skenario lawak mereka. Kala itu, tujuh member BTS sedang menunggu di ruangan penuh rak buku yang diduga sebagai perpustakaan. Video balik layar itu memperlihatkan keseruan mereka ketika berada di Gedung Putih.

Meski bakal terlibat acara resmi, para member BTS tidak bisa menanggalkan kehebohan dan kelucuan mereka ketika sedang bersama. Sejak awal, mereka gugup dan melatih apa yang akan dilakukan.

Rupanya Jungkook dan V punya cara berbeda dalam meredakan gugup. Begitu kamera menyorotnya, V tiba-tiba membuat lelucon.


"Kamu di sini? Seolah-olah itu adalah rumah kita," kata V sebagai yang memikirkan konsep skit dadakan mereka.

Mengenakan jas resmi, V tampak sempurna dan sudah waktunya Jungkook mengatakan sesuatu. Sayangnya, Jungkok lupa dengan lanjutan sebuah kalimat ikonik saat dia mengatakan, "Manners...."

Saat V mencoba memulai monolognya sendiri, Jungkook dengan kocak memintanya mengatakan kalimat yang baru saja ia lupakan. V untung saja tahu persis apa yang dimaksud Jungkook adalah bersal dari film "Kingsman".

Dengan bantuan Jin di belakang, Jungkook akhirnya bisa mengatakan, "Manners maketh man."

Setelah kalimat ikonik itu diucapkan, V dan Jungkook memulai drama mereka sendiri. Mereka terus beraksi sampai dengan cepat dimatikan.

Penggemar tidak bisa menahan tawanya karena V dan Jungkook masih sempat-sempatnya bercanda sebelum bertemu orang No. 1 di AS. Tak lama kemudian, para member BTS bersiap-siap untuk acara utama.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait