Song Joong Ki mendapat sorak sorai meriah dari para penonton saat tampil di panggung megah Golden Disc Awards 2023. Hal itu terjadi saat ia sempat memberi sedikit sambutan dan menyapa para penggemar.
- Marina Larasati
- Minggu, 08 Januari 2023 - 15:04 WIB
WowKeren - Song Joong Ki menjadi salah satu pembaca nominasi di acara penghargaan Golden Disc Awards 2023 (GDA) yang akan diselenggarakan pada Sabtu (7/1). Ini adalah kemunculan perdana Song Joong Ki di acara publik setelah dirinya mempublikasikan hubungan romantisnya dengan sang kekasih pada 26 Desember 2022 lalu.
Sebelum mengumumkan pemenang Disc Daesang atau Album of the Year, Song Joong Ki terlebih dahulu menyampaikan kegembiraannya secara singkat. Ia mengaku senang bisa melihat para penggemar untuk pertama kali dalam tiga tahun terakhir ini.
"Merupakan kehormatan bagi saya untuk dapat bertemu dengan penggemar untuk pertama kalinya dalam tiga tahun. Terima kasih telah mengundang saya," ujar Song Joong Ki dan tersenyum cerah.
Sontak saja hal itu mendapat sorakan meriah dari para penonton. "Sangat menyentuh melihat banyak orang berkumpul bersama dengan satu cinta untuk K-pop. Saya bisa lebih merasakan potensi K-pop," lanjutnya.
Lebih lanjut, Song Joong Ki juga sempat ditanya oleh Hong Jeong Do apakah ia menyadari popularitasnya. Tanpa basa-basi, aktor 37 tahun itu menyinggung soal drama terbarunya yang sukses menyita banyak perhatian, yakni "Reborn Rich".
"Saya baru saja menyelesaikan 'Reborn Rich' dengan hasil yang bagus. Setiap kali saya mendengar tidak hanya penggemar Asia tetapi juga pemirsa di seluruh dunia mengatakan bahwa mereka menikmati pekerjaan saya, saya dapat merasakan kecintaan mereka pada K-drama secara mendalam," ungkap Song Joong Ki yang sontak kembali menimbulkan sorak-sorai antusias dari para penonton.
Sementara itu, Golden Disc Awards ke-37 menganugerahi Daesang kepada BTS dan IVE. Hasilnya, BTS memenangkan total empat trofi dan mencetak rekor baru memenangkan Daesang 'Golden Disc' selama 6 tahun berturut-turut. IVE menjadi artis pertama yang memenangkan Rookie Artist of the Year dan Daesang secara bersamaan.
(wk/lara)