Cassandra Lee Spill Fakta Menarik Kala Rayakan Ultah Aliando
Instagram
Selebriti

Cassandra Lee bersama dengan sang kekasih secara khusus memberikan kejutan ulang tahun untuk Aliando. Kini ia membagikan foto-foto tersebut sekaligus mengungkapkan sebuah fakta menarik yang mungkin tak banyak orang ketahui.

WowKeren - Aktor tampan Aliando genap menginjak usia 27 tahun pada 26 Oktober hari ini. Ali rupanya mendapatkan kejutan spesial dari salah satu teman dekatnya yang tak lain adalah Cassandra Lee. Momen manis perayaan ultah Ali ini pun tak lupa dibagikan oleh Cassandra melalui akun Instagram miliknya.

Cassandra sendiri hadir dan memberikan kejutan ulang tahun bersama dengan sang kekasih, Ryuken Lie. Keduanya datang dengan membawa kue ulang tahun unik berbentuk drum. Cassandra pun membombardir foto-foto mereka kala itu dalam satu kali postingan.

Baik Ali, Cassandra hingga Ryuken terlihat kompak mengenakan kaus hitam. Sementara Cassandra memakai kaus hitam polos, Ali dan Ryuken memakai kaus dengan gambar yang sama. Ketiganya lantas mengabadikan foto bersama dengan beragam pose yang menggemaskan.

Namun tak cukup sampai di situ, Cassandra juga menuliskan caption yang beda dari biasa. Alih-alih menuliskan doa, Cassandra justru mengungkap sebuah fakta menarik terkait pertemanannya dengan Ali. Ia mengaku sudah mengenal Ali sejak lama, namun rupanya mereka justru baru berteman dekat belum lama ini.


"HAPPY BIRTHDAY KAKAK ALIANDOO (meskipun kenalnya udh lama bgt tp deketnya br skrg gpplayakak)," seloroh Cassandra Lee.

Tak berlama-lama, netizen langsung meninggalkan beragam respons di kolom komentar. Sebagian besar dari mereka mengaku senang melihat pertemanan Cassandra dan Ryuken bersama Ali seperti pada foto-foto mereka kali ini. Para fans Ali pun ikutan berterima kasih untuk perhatian yang mereka berikan kepada sang idola yang sedang berulang tahun.

Sementara itu ucapan ultah untuk Ali dari netizen tentunya juga tak kalah ramai berdatangan. Mereka tak lupa menuliskan doa baik dan mendalam untuk pemain film "[m=Argantara}" ini yang baru saja bertambah usia.

"Makasiiii cassie dan ryukennn udahhh surprise in abanggg," tutur akun @pin****su. "Happy birthday ayang aliii, sehat2 teruss ,tetap berkarya,ditunggu karya2 terbarunya aliii, terima kasih Cassandra dan ryuken sudah ngasih surprise buat aliiii," sambung akun @nur*****ns. "Aaaaa seneng banget liatnyaaa terimakasih @cassandraslee dan @ryukenlie, happy birthday abaaang @aliandooo," timpal akun @sup****iii.

Di sisi lain, tak sedikit netter yang dibuat salah fokus dengan penampilan Ali. Mereka menyanjung habis-habisan paras tampan Ali di foto-fotonya bersama Cassandra dan Ryuken kali ini.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait