
Ivan Gunawan dengan santainya bagikan foto bersama mantan kekasihnya. Bahkan lewat unggahan ini, Ivan Gunawan sekaligus ungkap dukungan. Siapa sosok mantan kekasih Ivan Gunawan tersebut?
- devikireina
- Sabtu, 03 Agustus 2024 - 03:00 WIB
WowKeren - Kisah asmara seorang selebriti kerap kali mencuri perhatian. Tak terkecuali presenter sekaligsu desainer kondang Ivan Gunawan atau biasa disapa Igun. Pasalnya, Igun sendiri tak jarang bagikan kesehariannya melalui sosial media.
Baik berkenaan dengan pekerjaan atau momen bersama orang-orang sekelilingnya. Seperti yang terlihat baru-baru ini kala Igun pajang foto bersama mantan kekasihnya yang tak lain Rossa.
Diketahui, Igun dan Rossa sempat menjalin kasih di masa lalu. Namun, meski kini sudah berpisah hubungan keduanya tetap terjalin baik. Bahkan dalam unggahan ini, Igun tak segan berikan dukungan untuk Rossa.
Mengingat saat ini Rossa tengah disibukkan promosikan film yang menceritakan perjalanan kariernya selama 24 tahun berkecipung di dunia hiburan. “Ayook kita kebioskop nonton ALL ACCeSs @itsrossa910,” tulis Ivan Gunawan dalam keterangan foto.
Tanpa menunggu lama, unggahan Igun di atas langsung ramai diserbu beragam komentar netter. Hampir sebagian besar dari mereka kompak lemparkan godaan untuk Igun dan Rossa singgung hubungan baik keduanya.
”Igun ini tulus bgt,kalo nolong org selalu all out [sic!],” komentar seorang netter. “Ciyeee mantan terindah ya mas😆🤪 [sic!],” celetuk yang lain. “Balikan balikan balikaaan wkwkw sama2 baik kenapa gak lanjut aja ya hihi [sic!],” sahut lainnya.
Sementara itu, Igun sendiri sampai saat ini belum memiliki pasangan. Ia sempat dirumorkan dekat dengan Ayu Ting Ting, hanya saja kabar tersebut berakhir begitu saja tanpa ada kelanjutan. Ayu sendiri juga sudah sempat dilamar pria lain meski pada akhirnya kandas. Sedang Rossa sendiri usai berpisah dengan eks suaminya sampai saat ini juga belum menemukan penggantinya.
(wk/devi)