Debut Gempita Nora Marten sebagai bintang video klip membuta Gading Marten sedikit takut untuk menyaksikannya. Terlebih, lagu dalam MV ini juga memiliki makna mendalam.
- devikireina
- Rabu, 07 Agustus 2024 - 21:19 WIB
WowKeren - Kehidupan Gading Marten diketahui adem ayem. Begitu pula hubungannya dengan mantan istrinya yang tak lain Gisella Anastasia. Keduanya tetap kompak dampingi putri semata wayangnya, Gempita Nora Marten.
Keduanya seakan enggan sang putri haus akan kasih sayang dari masing-masing. Bahkan tak jarang keduanya ajak putrinya berlibur ke berbagai negara. Namun kali ini, hal yang mencuri perhatian dari Gading yakni mengenai dirinya dan Gempi.
Belum lama ini, Gading bagikan video singkat perlihatkan teaser dari MV (music video) berjudul “Gala Bunga Matahari” dari Salpriadi. Rupanya dalam MV tersebut Gempi menjadi bintang video klipnya.
Debut Gempi sebagai bintang video klip itu membuat Gading begitu antusias. Namun di sisi lain, ia akui masih belum berani melihat full MV yang dibintangi putrinya. “Mengintip sekilas teaser “ Gala Bunga Matahari “ 🌻 @salpriadi We LOVE you MPI 😍 Directed by @acotenri. Masih belom berani nonton fullnya ahhahaha 🥹🥹😭😭😭😭😭 [sic!],” tulis Gading Marten dalam keterangan video.
Melihat postingan tersebut, netter langsung ramai meninggalkan beragam komentar. Beberapa dari mereka akui tak sabar menyaksikan MV lagu “Gala Bunga Matahari” yang akan dirilis pada Kamis (8/8) besok. Terlebih adanya sosok Gempi dengan aktingnya yang membuat penasaran banyak pasang mata.
”Baru segini udah merinding, gemm... 😢 [sic!]” komentar seorang netter. “Anak bayi yg dulu gemoy bangett sekarang udh dewasa aja 😍 [sic!],” celetuk yang lain. “Kereeen bgttt mpi si anak senja [sic!],” seru lainnya penuh antusias.
”Aahhh, @gadiiing pagi² jangan bikin mewek deh...kalo udh ada lagu Gala bunga matahari dah pasti deh ga bisa tahan tangisan [sic!],” tambah yang lain. “Ya ampun kok terharu gini jadinyaaa, ngikutin mpi dari masi kecil skg udh debut ajaaa aah gemes [sic!],” seloroh lainnya. “Mantau Empi dr stelah brojol sampe bisa aktif MV begini. Keren sekali km anak senjaaa [sic!],” imbuh netter yang lain lagi.
(wk/devi)