Min Hee Jin diduga bohong soal pernyataannya pada tanggal 5 November lalu, yang membantah terlibat investasi dengan banyak perusahaan. Nyatanya Dispatch menemukan bukti baru yang mengejutkan.
- Marina Larasati
- Senin, 02 Desember 2024 - 15:21 WIB
WowKeren - Pada Senin (2/12), Dispatch melaporkan bahwa mantan Min Hee Jin, mantan CEO ADOR terlihat bertemu dengan Ketua A, pemilik sebenarnya dari Dabolink. Pertemuan "rahasia" ini kabarnya berlangsung pada bulan September lalu. Informasi yang didapat oleh Dispatch ini berbanding terbalik dengan pernyataan Hee Jin sebelumnya yang membantah keras rumor investasi.
Menurut laporan tersebut, Hee Jin yang juga merupakan mantan bos dari NewJeans bertemu dengan Ketua A melalui perkenalan oleh Tn. B, paman dari salah satu member NewJeans. Hee Jin, Ketua A, dan Tn. B bertemu bersama dan berbicara selama lebih dari 3 jam di rumah Ketua A. Ketua A mengatakan bahwa selama pertemuan tersebut, Hee Jin berkata, "Bisakah saya membawa NewJeans keluar?" Ketua A juga menambahkan, "Sepertinya mantan CEO Min sudah bersiap untuk meninggalkan HYBE," dan "Tn. B menghubungi saya terlebih dahulu dan bertanya apakah dia dapat menginvestasikan sekitar 5 miliar won di Min Hee Jin."
Tn. B kemudian ditetapkan sebagai kandidat direktur internal Dabolink, tetapi ketika Hee Jin menyangkal telah bertemu dengan Dabolink, Ketua A mencoret Tn. B dari daftar. Ketua A mengatakan kepada Dispatch bahwa ia tidak pernah dihubungi lagi sejak Hee Jin datang ke rumahnya untuk menemuinya kala itu. Ia menegaskan, "Ini pertama kalinya saya di-troll seperti ini."
Beberapa orang mencurigai adanya manipulasi, karena saat Hee Jin bertemu dengan Ketua A adalah saat mantan CEO itu masih menjabat sebagai direktur internal di ADOR. Tentunya hal ini harus diselidiki lebih lanjut lagi. Pasalnya jika benar, maka Hee Jin bisa dikatakan berboihong soal pernyataannya yang mengaku tak menerima investasi dari pihak mana pun.
Sementara itu pada tanggal 5 November lalu, Hee Jin dengan tegas membantah rumor terkait dirinya yang menerima investasi dari banyak perusahaan. Ia menyatakan, "Saya mendengar rumor yang tersebar di industri investasi bahwa saya 'memutuskan untuk menerima investasi dari seseorang' dan 'memutuskan untuk menandatangani kontrak dengan seseorang'. Saya juga mendengar bahwa nama perusahaan tertentu disebutkan, tetapi saya ingin menjelaskan bahwa ini sama sekali tidak benar."
Hee Jin menekankan bahwa, "Saya berbicara untuk mencegah potensi kerugian bagi pihak-pihak yang tidak bersalah dan untuk menghindari HYBE menjadi sasaran perselisihan lebih lanjut karena rumor palsu ini. Harap dipahami bahwa niat saya adalah menghentikan rumor ini dari sumbernya."
Di lain sisi, NewJeans menggelar konferensi pers darurat pada tanggal 28 November untuk mengumumkan pemutusan kontrak eksklusifnya bersama HYBE dan ADOR. elama pertemuan ini, NewJeans mengatakan bahwa mereka ingin bekerja sama dengan mantan CEO mereka, Hee Jin.
"Alasan kami hengkang dari ADOR sangat sederhana. ADOR tidak memiliki keinginan maupun kemampuan untuk melindungi NewJeans. Saat ini kami sedang dalam proses menyelesaikan jadwal kami sebelumnya, dan jika memungkinkan, kami masih ingin terus bekerja dengan Min Hee Jin," ungkap kelima member NewJeans.
Atas keputusan besar yang diambil para member, mereka pun terancam tak dapat lagi menggunakan nama NewJeans. Meski begitu, Danielle cs mengaku akan terus memperjuangkan nama tersebut. Pasalnya, itu bukan sekadar nama, tapi title NewJeans sudah menjadi jiwa mereka dan para penggemar.
(wk/lara)