
Ailee dan Choi Si Hun, mantan peserta 'Single's Inferno' akan menikah pada tanggal 20 April 2025. Para penggemar dengan gembira merayakan kabar pernikahan penyanyi dan aktor yang dicintai itu.
- Farida Amalia Dwi Yanti
- Minggu, 19 Januari 2025 - 10:01 WIB
WowKeren - Ailee menjadi bintang tamu di episode terbaru "Hangout with Yoo" pada 18 Januari. Dalam kesempatan itu, penyanyi kelahiran tahun 1989 ini memamerkan cincin berlian mewah usai dilamar tunangannya, Choi Si Hun.
Cuplikan episode terbaru "Hangout with Yoo", memperlihatkan bagaimana Yoo Jae Suk dengan gembira mengabarkan berita bahagia Ailee. "Ailee baru saja menerima lamaran kemarin," ujarnya. Ailee menarik perhatian pada cincin berlian yang berkilau di tangannya.
Para member "Hangout with Yoo", termasuk Haewon dari NMIXX dan KCM, terpesona oleh ukuran cincin berlian Ailee. Mereka berseru, "Besar sekali!" dan "Wow, luar biasa!" Ailee, meskipun sedikit malu, tidak bisa menahan diri untuk tidak berseri-seri karena bahagia.
Ailee kemudian mengingat momen saat dirinya dilamar. "Aku sudah merencanakan pernikahan, jadi momen 'Maukah kau menikah denganku?' yang biasa terasa tidak perlu. Aku mengatakan kepadanya kalau aku tidak menyukai ide itu, tetapi Si Hun telah merencanakan semuanya, termasuk mencari lokasi yang sempurna," sambungnya.
Ailee lantas mengungkap, "Dia bekerja sangat keras untuk itu, dan alih-alih membatalkannya, dia menemukan cara untuk membuatnya lebih istimewa. Si Hun melibatkan salah satu teman YouTuber-ku, yang memintaku untuk mengulas video yang baru diunggah."
"Saat menonton, video itu tiba-tiba berubah menjadi montase yang menampilkan pesan-pesan menyentuh hati dari teman-teman dan keluargaku di Amerika, dan akhirnya, pesan video dari Si Hun sendiri, yang berterima kasih kepadaku karena setuju untuk menikah dengannya," imbuhnya.
Ailee mengakui bahwa dirinya sampai menangis karena lamaran Si Hun tersebut. "Aku tidak bisa berhenti menangis. Itu sangat menyentuh. Dan sekarang, kurasa kehidupan lajangku telah resmi berakhir!" canda Ailee sambil tertawa.
Sebelumnya, Ailee mengakui belum dilamar Si Hun. "Aku tidak mendapatkannya, yang terasa agak aneh. Di AS, orang melamar terlebih dahulu sebelum mulai merencanakan pernikahan, dengan mengatakan, 'Maukah kamu menikah denganku?' Di sini, berbeda'," imbuhnya.
Ailee kemudian menambahkan, "Orang-orang berkencan dengan memikirkan pernikahan dan mulai mempersiapkan diri tanpa persiapan yang berlebihan. Ketika kami pergi untuk memilih cincin, aku hanya menunjuk dan berkata, 'Aku mau yang ini' dan selesai."
Semenetara itu, Ailee dan Si Hun akan menikah pada tanggal 20 April 2025. Para penggemar dengan gembira merayakan kabar pernikahan penyanyi dan aktor yang dicintai itu. Nantikan terus informasi terbarunya di sini ya.
(wk/amal)