SEVENTEEN Kalahkan Taylor Swift di Global Album Chart IFPI Lewat 'FML'
Musik

Album K-Pop mendominasi penghargaan Global Album Award 2023 versi IFPI. Selain SEVENTEEN, ada pula Stray Kids dan NCT Dream. Berikut daftar top 10 Global Album Award 2023 IFPI.

WowKeren - SEVENTEEN (II) kembali menunjukkan prestasi gemilang. Album milik SEVENTEEN berhasil mengalahkan Taylor Swift. Pada Selasa (27/2) waktu setempat, Federasi Internasional Industri Fonografi (IFPI) telah merilis Global Album Chart 2023.

IFPI sendiri merupakan organisasi yang mewakili industri musik rekaman di seluruh dunia. IFPI merilis peringkat tahunan album terlaris di seluruh penjualan fisi, unduhan digital, maupun platform streaming secara global.

SEVENTEEN memenangkan penghargaan Global Album Award 2023 versi IFPI berkat album "FML". "FML" menempati posisi pertama sebagai album terbesar tahun ini. Tidak hanya itu, SEVENTEEN juga menempati posisi ke-8 di tangga lagu akhir tahun dengan mini album terbaru mereka, "SEVENTEENH HEAVEN".

Selain SEVENTEEN, Stray Kids juga menunjukkan prestasi serupa. Album "★★★★★ (5-STAR)" Stray Kids berhasil meraih posisi kedua, sedangkan mini album mereka, "ROCK-STAR", menempati posisi ke-9.


Seolah tidak mau kalah, NCT Dream juga menduduki peringkat ke-6. Album "ISTJ" berhasil mengalahkan album "UTOPIA" milik Travis Scott.

Kemenangan SEVENTEEN ini pun menuai respons positif dari para penggemar. Mereka turut berbahagia dan mengucapkan selamat atas prestasi yang diraih oleh SEVENTEEN.

"Selamat, #SEVENTEEN 👏🎉🎉🎉," komentar salah satu penggemar. "Selamat Seventeen !!! Usaha yang baik saat comeback, masuk top 10 album, ayo buktikan lagi di 2024❤️‍🔥❤️‍🔥❤️‍🔥❤️‍🔥❤️‍🔥," balas penggemar lain. "Selamat SEVENTEEN ❤️‍🔥❤️‍🔥❤️‍🔥 kalian yang terbaik," tambah penggemar lainnya.

Lantas, siapa saja yang berhasil masuk dalam Global Album Chart 2023 IFPI? Berikut daftar 10 besar Global Album Chart 2023 IFPI:

  1. SEVENTEEN - "FML"
  2. Stray Kids - "★★★★★ (5-STAR)"
  3. Morgan Wallen - "One Thing at a Time"
  4. Taylor Swift - "Midnights"
  5. Taylor Swift - "1989 (Taylor's Version)"
  6. NCT Dream - "ISTJ"
  7. SZA - "SOS"
  8. SEVENTEEN - "SEVENTEENTH HEAVEN"
  9. Stray Kids - "ROCK-STAR"
  10. Travis Scott - "UTOPIA"
(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait