Pilih Menikah Tanggal 30 Juli, Ini Ternyata Alasan Ben Kasyafani
Selebriti

Ben Kasyafani ungkap alasan memilih tanggal 30 Juli untuk menikah dengan Nesyana.

WowKeren - Setelah sempat bungkam, Ben Kasyafani akhirnya buka suara soal rencana pernikahannya. Mantan suami Marshanda ini mengungkap jika dirinya akan meminang Nesyana Ayu Nabila pada 30 Juli mendatang.

Diungkap oleh Ben, pemilihan tanggal tersebut rupanya tidak sembarangan. Ia memiliki alasan khusus untuk menikahi sang pujaan hati pada hari itu.

"Karena reservasi gedung penuh jadi tersedianya tanggal itu. Kebetulan adikku yang dari Melbourne juga bisa datang di tanggal segitu," ujar Ben dilansir dari CumiCumi. "Jadi aku pertimbangkan tentang kenyamanan keluarga, apalagi tanggal segitu juga nggak terlalu jauh dari momen Lebaran."


Lebih lanjut, Ben mangaku akan mengusung konsep tradisional dan muslim untuk pernikahannya nanti. Acara itu akan digelar di Ritz Carlton.

"Konsep nikah akan ada unsur adat tradisional, unsur muslim dan unsur internasional juga. Pokoknya dari sentuhan warna, dekorasi hingga busana pengantin," terangnya. "Semuanya aku serahkan ke calon istriku, kalau saya tinggal bilang iya atau nggak saja. Untuk tamu undangan kita akan mengundang keluarga, relasi dan teman-teman."

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Berita Terkait